Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Ni Kadek Anny Pandini Meski Turun Di Dua Kelas Tetap Optimis Raih Emas

Gelaran Sea Games ke-31 di Vietnam telah dimulai, negara-negara di Asean bersiap termasuk kontingen Indonesia.

Editor: Toni Bramantoro
zoom-in Ni Kadek Anny Pandini Meski Turun Di Dua Kelas Tetap Optimis Raih Emas
Instagram Anny Pandini
Ni Kadek Anny Pandini, 

Laporan wartawan Tribunnews.com, Alfarizy AF 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Gelaran SEA Games Vietnam telah dimulai, negara-negara di Asean bersiap termasuk kontingen Indonesia.

Cabang olahraga Judo digadang-gadang dapat menambah pundi-pundi emas bagi Indonesia untuk mengamankan klasemen.

Nama-nama besar dalam skuat judo tanah air bermunculan, setidaknya ada tujuh atlet Indonesia yang sebelumnya sudah pernah berlaga di SEA Games sebelumnya.

"Pada kontingen SEA Games tahun ini ada tujuh atlet yang pernah turun di SEA Games sebelumnya," ujar Manajer Pelatih Tim Judo Indonesia, Brigadir Jenderal TNI (Purn) Amalsyah Tarmizi S.I.P dalam sambutannya saat pelepasan Tim Judo Indonesia, Selasa (10/5/2022).

Tak lain ialah, Sertu (K) Ni Kadek Anny Pandini, prajurit korps wanita angkatan darat (Kowad) yang telah melanglang buana di perhelatan judo nasional maupun internasional.

Diketahui sebelumnya pada SEA Games ke-30 di Filipina, Anny menyabet dua emas sekaligus pada dua nomor pertandingan berbeda.

Berita Rekomendasi

Catatan gemilang lainnya ialah, Anny belum terkalahkan dalam catatan empat kali penyelenggaraan Pekan Olahraga Nasional (PON).

Prajurit yang kini berdinas di Jasmani Militer Kodam IX/Udayana ini turun pada kelas 57 Kg.

Saat ditemui dalam acara pelepasan tim judo Indonesia yang diselenggarakan di Markas Kostrad, Anny mengatakan dirinya optimis mendulang medali emas bagi Indonesia.

"Optimis, kebetulan saya turun di dua kelas," ujar wanita kelahiran Denpasar 29 tahun lalu itu.

Anny mengatakan dirinya pun mendapat banyak dukungan dari berbagai pihak, mulai dari tempat instansinya bernaung sampai pihak-pihak pendukung lainnya.

"Dukungan dari TNI AD pasti besar, karena kan itu instansi saya, mulai dari perizinan dan apapun yang terkait dipermudah," ucap Anny.

Sekadar informasi, kontingen judo Indonesia direncanakan berangkat ke Vietnam pada 16 Mei mendatang dengan mengirimkan 16 putra putri terbaiknya.

Adapun komposisi keenam belas atlet tersebut terdiri dari sembilan wanita dan tujuh pria. (M39)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas