Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Ini Rute Indonesia International Marathon di Bali, Race Director: Trek dalam Kondisi Baik

Adapaun jalur atau rute yang akan dilewati mulai dari Grand Inna Bali Beach melalui Bypass Sanur, lalu Sunset Road, Jalan Raya Kuta

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Ini Rute Indonesia International Marathon di Bali, Race Director: Trek dalam Kondisi Baik
Tribunnews.com/Alfarizy AF
Race Director Indonesia International Marathon, Riena Tambunan saat ditemui awal media seusai meet and greet di Sarinah, Jakarta, Selasa (31/5/2022). 

Riena Tambunan Pastikan Rute Indonesia International Marathon dalam Kondisi Baik

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Alfarizy AF

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Race Director Indonesia International Marathon, Riena Tambunan memastikan trek yang akan dilalui pelari pada Juni mendatang dalam kondisi baik.

Hal itu disampaikan Riena kepada awak media saat menghadiri acara Meet and Greet Indonesia International Marathon yang diselenggarakan pada Selasa (31/5/2022).

"Kondisi jalan rayanya saya pastikan sampai pada saat ini, sampai pagi hari saya mengecek masih baik, mungkin panas, tapi kalau bulan Juni harusnya lebih sedikit dingin daripada biasanya," ujar Riena kepada awak media di Gedung Sarinah, Jakarta Pusat.

Riena menyebut, pihaknya senantiasa melakukan evaluasi dan pengecekan jalur yang nantinya akan dilalui oleh para pelari.

Adapaun jalur atau rute yang akan dilewati mulai dari Grand Inna Bali Beach melalui Bypass Sanur, lalu Sunset Road, Jalan Raya Kuta, Pantai Kuta, Legian, Seminyak, dan kembali ke Sanur.

"Trek jalan raya ini akan melewati beberapa landmark terkenal serta titik wisata populer di Bali," ujar Riena saat konferensi pers.

BERITA REKOMENDASI

Riena mengimbau kepada para pelari yang ingin mengikuti Indonesia International Marathon agar segera mendaftar melalui website Indonesia-international-marathon.com.

Untuk kategori yang diperlombakan yakni 5k, 10k, half marathon dan marathon.

“Target 3.500 peserta saya rasa hampir memenuhi kuotanya tinggal sedikit lagi kalau mau daftar buruan,” ujarnya.

Event ini juga didukung PT Aviasi Pariwisata Indonesia atau InJourney, sebuah perusahaan holding BUMN Industri Pariwisata dan pendukungnya dalam rangka pemulihan sektor pariwisata dengan menghadirkan atraksi yang mendatangkan wisatawan domestik maupun asing.

Salah satu kegiatannya adalah Indonesia International Marathon akan mengambil race di kawasan Grand Inna Bali Beach Hotel - sebuah hotel bersejarah yang dibangun oleh presiden Soekarno dan kini menjadi salah satu Hotel yang dikelola oleh PT Hotel Indonesia Natour. (M39)


Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas