Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Indonesia Open 2022: Chant Ea Ea Ea Iringi Duel Akane Yamaguchi vs Mia Blichefeldt di Laga Perdana

Chant khas Istora, 'Ea Ea Ea' mengiringi duel Akane Yamaguchi vs Mia Blichefeldt di laga perdana Indonesia Open 2022.

Penulis: Niken Thalia
Editor: Claudia Noventa
zoom-in Indonesia Open 2022: Chant Ea Ea Ea Iringi Duel Akane Yamaguchi vs Mia Blichefeldt di Laga Perdana
TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN
Pebulu tangkis tunggal putri Jepang Akane Yamaguchi mengembalikan kok ke pebulu tangkis tunggal putri India Pusarla Sindhu pada babak Final Blibli Indonesia Open 2019 di Istora Senayan, Jakarta, Sabtu (20/7/2019). Akane Yamaguchi berhasil menjadi juara setelah mengalahkan Pusarla Sindhu dengan skor 21-15 dan 21-16. TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN 

TRIBUNNEWS.COM - Indonesia Open 2022 resmi bergulir mulai hari ini Selasa (14/6/2022).

Chant 'Ea Ea Ea' langsung bergema di Istora sejak hari pertama Indonesia Open 2022.

Terutama ketika sedang berlangsung duel antara Akane Yamaguchi asal Jepang melawan wakil Denmark, Mia Blichefeldt.

Baca juga: Link Live Streaming Indonesia Open 2022 Hari Ini, Mulai Pukul 09.00 WIB: Bakal Ada Perang Saudara

Baca juga: Live Score Indonesia Open 2022 Hari Ini, Lee Zii Jia hingga Loh Kean Yew Beraksi di Istora

Tunggal putri andalan Jepang, Akane Yamaguchi
Tunggal putri andalan Jepang, Akane Yamaguchi (Dok : BWF)

Di laga pembuka itu, kedua pemain bak memancing penonton untuk memberikan chant 'Ea Ea Ea'.

Aksi tersebut terekam oleh akun Instagram Badminton Asia yang menunjukkan gemuruhnya Istora di laga perdana.

Dalam video terlihat Mia Blichefeldt mengawali aksinya lebih dulu.

Pebulu tangkis asal Denmark itu melakukan pemanasan sebelum bermain.

Baca juga: Jadwal Tayang Indonesia Open 2022 Hari Ini: Ada Derbi Merah Putih, Anthony Ginting vs Tommy Sugiarto

Berita Rekomendasi

Sontak Badminton Lovers di Istora memberikan chant khas 'Ea Ea Ea' kepadanya.

Tak berhenti di situ, setelah melihat aksi Mia, Akane Yamaguchi nampaknya tertarik.

Terbukti setelah Mia selesai pemanasan, giliran Akane yang pemanasan.

Dari situ, gemuruh sorakan 'Ea Ea Ea' kembali terdengar riuh di Istora.

Kedua pemain nampaknya senang menggoda penonton untuk memberikan chant tersebut.

Pebulu tangkis tunggal putri Jepang Akane Yamaguchi mengembalikan kok ke pebulu tangkis tunggal putri India Pusarla Sindhu pada babak Final Blibli Indonesia Open 2019 di Istora Senayan, Jakarta, Sabtu (20/7/2019). Akane Yamaguchi berhasil menjadi juara setelah mengalahkan Pusarla Sindhu dengan skor 21-15 dan 21-16. TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN
Pebulu tangkis tunggal putri Jepang Akane Yamaguchi mengembalikan kok ke pebulu tangkis tunggal putri India Pusarla Sindhu pada babak Final Blibli Indonesia Open 2019 di Istora Senayan, Jakarta, Sabtu (20/7/2019). Akane Yamaguchi berhasil menjadi juara setelah mengalahkan Pusarla Sindhu dengan skor 21-15 dan 21-16. TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN (TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN)

Terlebih ini adalah kali pertama bagi Akane Yamaguchi bertanding di Istora setelah absen di Indonesia Masters 2022.

Di laga perdananya, dia langsung disambut hangat oleh penonton Istora dengan chant khas.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas