Dibekap Cedera saat Tanding di Indonesia Open 2022, Tangis Yeremia Rambitan Pecah di Akhir Laga
Yeremia Rambitan mengalami cedera di bagian lutut kirinya saat bermain di babak perempat final Indonesia Open 2022. Ia nampak menangis di akhir laga
Penulis: Guruh Putra Tama
Editor: Claudia Noventa
TRIBUNNEWS.COM - Yeremia Rambitan mengamali cedera saat berlaga bersama Pramudya Kusumawardana di sektor ganda putra Indonesia Open 2022, Jumat (17/6/2022).
Yeremia Rambitan mengalami cedera pada lutut kirinya.
Cederanya Yeremia Rambitan tepatnya terjadi pada set ketiga.
Kala itu, kedudukan menunjukkan angka 20-17 bagi keunggulan pasangan Indonesia.
Di tengah upaya mengembalikan kok, Yeremia nampaknya terpeleset di lapangan yang licin.
Ia langsung terjatuh dan memegangi lutut sebelah kirinya.
Pemain Malaysia, Aaron Chia/Soh Wooi Yik memanfaatkan itu dengan mencetak angka ke-18.
Namun setelah itu, pertandingan berhenti sejenak.
Tim medis langsung masuk ke lapangan untuk mengecek kondisi Yere.
Ia nampak sangat kesakitan dan memegangi terus lutut kirinya.
Kondisi Yere yang sangat kesakitan membuat umpire atau wasit menanyakan apakah pasangan Indonesia bisa melanjutkan pertandingan.
Dengan tertatih-tatih, Yeremia masuk kembali ke lapangan setelah mendapat perawatan singkat dari tim medis di pinggir lapangan.
Namun, lutut kirinya tak bisa lagi mendukung tekadnya untuk terus bertanding.
Ia nampak menahan sakit sembari terus memperhatikan pengembalian kok lawan.