Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Hasil Malaysia Masters 2022: Apriyani/Fadia Gagal ke Semifinal sesuai Kalah Atas Tuan Rumah

Apriyani/Fadia gagal melaju ke semifinal Malaysia Masters 2022 setelah dibekuk wakil Malaysia dengan dua gim langsung, Jumat (8/7/2022).

Penulis: Niken Thalia
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
zoom-in Hasil Malaysia Masters 2022: Apriyani/Fadia Gagal ke Semifinal sesuai Kalah Atas Tuan Rumah
Website pbsi.id
Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti di gelaran Malaysia Masters 2022. Apriyani/Fadia gagal melaju ke babak semifinal Malaysia Masters 2022 

Jual beli serangan ditunjukkan oleh kedua kubu untuk memetik poin tambahan.

Saat itu pula, Apriyani/Fadia masih dalam kondisi tertinggal atas pasangan Malaysia.

Pertarungan sengit hingga rali-rali panjang juga terjadi di gim pertama.

Sampai pada akhirnya Apriyani/Fadia harus menelan kekalahan pada gim pertama dengan skor 21-18.

Berlanjut di gim kedua, Apriyani/Fadia mengawali dengan melakukan dua kesalahan beruntun.

Dengan itu, ganda Malaysia sukses unggul atas Apriyani/Fadia.

Sempat tertinggal, Apriyani/Fadia mampu menyamakan kedudukan setelah ganda Malaysia tak mampu mengembalikan bola dengan sempurna.

Berita Rekomendasi

Pertarungan kedua kubu kembali sengit dan saling jual beli serangan.

Di tengah itu, Apriyani/Fadia masih dalam posisi tertinggal dan terus mencoba mengejar.

Beruntung di interval game Apriyani/Fadia mampu unggul tipis 11-10.

Selepas jeda, Apriyani/Fadia mencoba untuk jaga asa agar tetap unggul.

Sayang ganda Malaysia belum menyerah untuk mengejar ketertinggalan.


Saat jarak skor mulai tipis, Apriyani/Fadia malah melakukan banyak eror ketika beradu di net.

Itu yang menyebabkan mereka harus tertinggal 13-19 atas ganda Malaysia.

Sampai pada akhirnya ganda Malaysia lah yang berhasil menuntaskan gim kedua dengan skor 21-17.

(Tribunnews.com/Niken)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas