Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Jadwal Timnas Indonesia & Daftar Pemain di FIBA Asia Cup 2022: Partai Perdana Lawan Arab Saudi

Jadwal dan daftar pemain timnas Indonesia pada gelaran FIBA Asia Cup 2022, lawan di partai perdana adalah Arab Saudi.

Penulis: Niken Thalia
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
zoom-in Jadwal Timnas Indonesia & Daftar Pemain di FIBA Asia Cup 2022: Partai Perdana Lawan Arab Saudi
Website Perbasi
Andakara Prastawa ketika mengikuti gelaran laga uji coba di Australia. Jadwal dan daftar pemain timnas Indonesia di FIBA Asia Cup 2022. 

TRIBUNNEWS.COM - Perhelatan FIBA Asia Cup 2022 bakal dihelat mulai besok Selasa (12/7/2022).

Indonesia bakal melawan Arab Saudi di partai pembuka gelaran FIBA Asia Cup 2022.

Keseruan dan perjuangan timnas basket Indonesia dapat disaksikan melalui tayangan RCTI+ dan streaming via Vision Plus.

Jadwal Timnas Basket Indonesia di FIBA Asia Cup 2022:

Selasa, 12 Juli 2022
Indonesia vs Arab Saudi

Kamis, 14 Juli 2022
Indonesia vs Yordania

Sabtu, 16 Juli 2022
Indonesia vs Australia

BERITA REKOMENDASI

Daftar Pemain Timnas Basket Indonesia:

Andakara Prastawa
Yudha Saputera
Vincent Rivaldy Kosasih
Derrick Michael Xzavierro
Brandon Jawato
Abraham Damar Grahita
Arki Dikania Wisnu
Muhammad Arighi
Juan Laurent
Agassi Goantara
Marques Bolden
Widyanta Putra Teja

Target Timnas Basket Indonesia

Duet pelatih timnas basket Indonesia Milos Pejic dan Rajko Toroman ketika mengawal skuat garuda di ajang SEA Games 2022 di Hanoi, Vietnam.
Duet pelatih timnas basket Indonesia Milos Pejic dan Rajko Toroman ketika mengawal skuat garuda di ajang SEA Games 2022 di Hanoi, Vietnam. (Website indonesiabasketball.or.id)

Gelaran FIBA Asia Cup 2022 ini adalah jalan terakhir bagi timnas Indonesia untuk mengamankan tiket ke Piala Dunia 2023.

Oleh karena itu, timnas di FIBA Asia Cup 2022 nanti berharap bisa tampil apik untuk membuka kans lolos Piala Dunia 2023.


Adapun syarat yang harus dipenuhi oleh timnas basket Indonesia adalah dengan lolos ke delapan besar.

Meskipun begitu, jalan dari skuat asuhan Rajko Toroman tidak lah mudah.

Bagaimana tidak, mereka harus menghadapi tim raksasa seperti Australia.

Selain itu, ada Arab Saudi dan Yordania yang sebelumnya skuat garuda sudah pernah berjumpa.

Perjumpaan timnas basket Indonesia dengan Arab Saudi dan Yordania harus berjung kekalahan.

Maka dari itu, tugas berat sudah menanti timnas basket Indonesia guna mengamankan tiket ke Piala Dunia 2023.

Namun tetap menarik dinanti perjuangan dari timnas basket Indonesia di FIBA Asia Cup 2022.

Apalagi dengan tampil dihadapan publik sendiri, besar harapan timnas basket Indonesia dapat suntikan semangat sekaligus bermain apik.

Layak dinanti perjuangan timnas basket Indonesia di FIBA Asia Cup 2022 yantg bakal dimulai besok Selasa (12/7/2022).

(Tribunnews.com/Niken)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas