Profil Eden Hazard, Bintang Timnas Belgia di Piala Dunia 2022, sang Komando Setan Merah
Inilah profil Eden Hazard, pemain bintang Timnas Belgia sang komando di Piala Dunia 2022 dan andalan Real Madrid
Penulis: Isnaini Nurdianti
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
Hazard melakukan debut Liga Champions untuk Chelsea di pertandingan pembuka musim 2012-2013 melawan Juventus.
Gol pertamanya bersama Chelsea datang pada 6 Oktober ketika bertemu Norwich City dan berhasil meraih kemenangan 4-1.
Pada 8 Februari 2014, Hazard berhasil mencetak hattrick Premier League pertamanya dalam kemenangan 3-0 melawan Newcastle United.
Mantan pemain Lille tersebut berhasil membawa Chelsea memenangkan Liga Premier 2014-2015.
Bermain di Liga Premier 2016-2017, Hazard membawa Chelsea meraih kemenangan ke-12 berturut-turut.
Pada 26 Desember 2016, ia mencetak gol ke-50 di Liga Inggris dengan mengalahkan Bournemouth dengan skor 3-0.
Real Madrid
Hazard memutuskan mengejar mimpinya bermain bersama raksasa Spanyol Real Madrid pada musim panas 2019.
Pemain kelahiran 1991 tersebut diberikan jersey nomor tujuh.
Di mana nomor tujuh sangatlah bersejarah yang dikenakan oleh beberapa pemain terhebat dalam sejarah Real Madrid termasuk Cristiano Ronaldo.
Namun, cidera yang berulang kali ia dapat telah mempengaruhi kariernya di Madrid.
Hazard mulai kembali menunjukkan performa terbaiknya untuk Real Madrid saat melawan Barcelona, Minggu (24/7/2022).
Timnas Belgia
Ia juga pernah mewakili Belgia di beberapa level pemuda seperti U-15 dan U-16.