Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Hasil Denmark Open 2022: Duel 67 Menit, Apriyani/Fadia Akui Keunggulan Matsuyama/Shida

Hasil Denmark Open 2022, Apriyani Rahayu/Siti Fadia kalah dari Nami Matsuyama/Chiharu Shida dengan skor 21-17, 14-21 dan 12-21.

Penulis: Guruh Putra Tama
Editor: Dwi Setiawan
zoom-in Hasil Denmark Open 2022: Duel 67 Menit, Apriyani/Fadia Akui Keunggulan Matsuyama/Shida
Dok. Humas PBSI
Ganda putri Indonesia, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti saat berlaga di babak pertama Singapura Open 2022, Selasa (12/7/2022). Hasil Denmark Open 2022, Apriyani Rahayu/Siti Fadia kalah dari Nami Matsuyama/Chiharu Shida dengan skor 21-17, 14-21 dan 12-21 di babak perempat final. 

Apri/Fadia terus menyerang untuk mendapatkan angka.

Di sisi lain, pasangan Jepang menerapkan pertahanan yang luar biasa ketat.

Untungnya di poin-poin kritis, Indonesia menemukan celah.

Mereka meninggalkan Matsuyama/Shida di angka 17.

Ganda putri Indonesia, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti saat berlaga di babak pertama Singapura Open 2022, Selasa (12/7/2022).
Ganda putri Indonesia, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti saat berlaga di babak pertama Singapura Open 2022, Selasa (12/7/2022). (Sumber: Media Humas PBSI)

Sekaligus, menutup set pertama dengan kemenangan 21-17 untuk Apriyani/Fadia.

Pada set kedua, giliran pasangan Jepang yang tampil agresif.

Ditambah lagi, Apri/Fadia sering melakukan error di awal set kedua ini.

BERITA REKOMENDASI

Matsuyama/Shida sukses mengambil keuntungan dengan menutup interval set kedua dengan keunggulan 5-11.

Setelah interval, rally-rally panjang sering tersaji.

Sayangnya, pasangan Jepang sedikit lebih unggul dalam jual beli pukulan.

Hal tersebut membuat Apri/Fadia tak berhasil mendulang banyak angka.

Baca juga: Link Live Streaming iNews TV Denmark Open 2022: Apriyani/Fadia hingga Fajar/Rian Bertanding

Matsuyama/Shida tetap unggul di angka 9-15.

Tekanan bertubi-tubi dari pasangan Jepang membuat Apri/Fadia sering melakukan error di set kedua.

Keuntungan dan momentum berada di pasangan Jepang untuk menutup set kedua.

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas