Jadwal French Open 2022: 8 Wakil Indonesia Turun di Babak 32 Besar Hari Ini
Jadwal French Open 2022 hari ini, ada Jonatan Christie, The Daddies hingga Leo/Daniel yang akan bertanding di babak 32 besar
Penulis: Guruh Putra Tama
Editor: Claudia Noventa
TRIBUNNEWS.COM - Ada 8 wakil Indonesia yang akan turun berlaga pada jadwal French Open 2022 hari ini, Selasa (25/10/2022).
Pasangan ganda putra, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan atau The Daddies menjadi wakil Indonesia pertama yang bermain menurut jadwal French Open 2022 di babak 32 besar hari ini.
Jadwal Fench Open 2022 hari ini akan dimulai pada pukul 15.00 WIB, sedangkan laga The Daddies sekiranya dilaksanakan pukul 17.30 WIB.
Baca juga: French Open 2022, Herry IP: Semua Ganda Dalam Kondisi Baik
Ahsan/Hendra akan menghadapi pasangan Taiwan, Lee Jhe-Hue/Yang Po-Hsuan.
Ini adalah kali kedua secara beruntun The Daddies dan pasangan Taiwan bertemu.
Kedua pasang pebulu tangkis juga sebelumnya bersua di ajang Denmark Open 2022 yang baru selesai pekan lalu.
Hasil, The Daddies menang dua set langsung atas Lee/Yang.
Selain itu, pebulu tangkis tunggal putra, Jonatan Christie juga akan berlaga di hari pertama.
Atlet yang kerap disapa Jojo itu akan menghadapi wakil Denmark, H.S Vittinghus.
Jojo bertanding melawan Vittinghus di Lapangan 1 sekira pukul 18.20 WIB.
Jadwal French Open 2022
- Babak 32 Besar, Selasa (25/10/2022)
Pukul 17.30 WIB - Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan vs Lee Jhe/Huei/Yang Po-Hsuan (Lapangan 1)
Pukul 18.20 WIB - Jonatan Christie vs H.S. Vittinghus (Lapangan 1)
Pukul 18.20 WIB - Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi vs Stine Kuespert/Emma Moszczynski (Lapangan 3)
Pukul 19.10 WIB - Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti vs Pearly Tan/Thinaah Muralitharan (Lapangan 2)
Pukul 19.10 WIB - Kanta Tsuneyama vs Chico Aura Dwi Wardoyo (Lapangan 4)
Pukul 21.40 WIB - Gregoria Mariska Tunjung vs Beiwen Zhang (Lapangan 1)
Pukul 22.30 WIB - Zachariah Josiahno/Hediana Julimarbela vs Supak Jomkoh/S. Paewsampran (TBD)
Pukul 23.20 WIB - Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin vs Ruben Jille/Ties Vam Der Lecq (TBD)
(Tribunnews.com/Guruh)