Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Kisah Mike Tyson Mengira Musuhnya Langsung Meregang Nyawa, Saking Kerasnya Meninju Lawan

Mike Tyson pernah mengira membuat lawannya langsung tewas saking kerasnya pukulan yang ia lepaskan

Penulis: Guruh Putra Tama
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
zoom-in Kisah Mike Tyson Mengira Musuhnya Langsung Meregang Nyawa, Saking Kerasnya Meninju Lawan
twitter.com/PGBoxing
Momen saat Mike Tyson menjatuhkan Michael Spinks. Saat bertarung melawan Mitch Green, Mike Tyson mengira ia telah menghabisi sang lawan lantaran mendaratkan pukulan keras. 

Duel keduanya jauh dari baku pukul khas olahraga tinju.

Keduanya langsung melancarkan pukulan membabi buta untuk menjatuhkan lawannya.

Di tengah adu pukul yang semakin sengit, Mike Tyson berhasil melancarkan pukulan andalannya.

Sebagaimana dikutip dari talkSPORT, Tyson sukses mendaratkan pukulan uppercut ke kepala Green.

Mike Tyson
Mike Tyson (AFP PHOTO / Philippe Lopez / FILES)

Mitch Green langsung terpental dengan pukulan uppercut Mike Tyson yang tak memakai sarung tinju itu.

Ia langsung tersungkur ke tanah dan tergeletak tak berdaya.

Sementara itu, Si Leher Beton panik melihat reaksi sang lawan.

Berita Rekomendasi

Dalam biografinya, Tyson menuliskan perasaan yang ia rasakan saat itu.

Kala itu ia mengiran Mitch Green tewas di tempat disebabkan pukulan uppercut-nya.

Baca juga: Bicara Soal Ajal yang Mendekat, Mike Tyson Viral Tampak Tak Berdaya di Kursi Roda dengan Tongkat

"Saya melancarkan pukulan-pukulan dan menyudutkannya," tulis Mike Tyson dalam bukunya.

"Dia mencoba memberi perlawanan, tetapi saya mencoba meniru gerakan Bruce Lee (tendangan berputar)."

"Pada satu titik, tiba-tiba saya berhasil mendaratkan pukulan andalan saya, uppercut tangan kanan dengan kekuatan penuh."

"Boom! Mitch terbang dan tersungkur ke tanah. Saya mengira saya telah membunuhnya," sambungnya.

Untungnya, Mitch Green bisa bangkit dari tempat pertarungan.

Ia pulang dengan muka yang babak belur dan sobek di mata kirinya.

Mike Tyson pun melanjutkan kembali perjalanannya kala itu untuk menyusuri New York.

(Tribunnews.com/Guruh)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas