Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Malaysia Open 2023: Akui Kurang Beruntung, Shesar Hiren Gagal Susul Jojo & Ginting

Shesar harus mengakui keunggulan Kunlavut Vitidsarn (Thailand) di babak 32 besar Malaysia Open 2023. Ia pun gagal menyusul Jojo & Ginting ke 16 besar.

Penulis: Isnaini Nurdianti
Editor: Dwi Setiawan
zoom-in Malaysia Open 2023: Akui Kurang Beruntung, Shesar Hiren Gagal Susul Jojo & Ginting
Dok:PBSI
Pebulutangkis tunggal putra Indonesia, Shesar Hiren Rhustavito berhasil meraih kemenangan di babak pertama French Open 2022, Rabu (26/10/2022). Shesar mengaku kurang beruntung seusai dikalahkan Kunlavut Vitidsarn (Thailand) di babak 32 besar Malaysia Open 2023, ia pun gagal menyusul Jojo & Ginting ke 16 besar. 

TRIBUNNEWS.COM - Pebulu tangkis tunggal putri Indonesia, Shesar Hiren Rhustavito, mengaku kurang beruntung saat melakoni babak 32 besar Malaysia Open 2023, Rabu (11/1/2023).

Seperti yang diketahui, Shesar Hiren Rhustavito harus menelan pil pahit seusai dikalahkan oleh wakil Thailand, Kunlavut Vitidsarn, melalui tiga set 23-21, 19-21, 22-24.

Dengan kekalahan tersebut, langkah Shesar Hiren Rhustavito di Malaysia Open 2023 pun harus terhenti.

Atlet ranking 24 dunia tersebut tak bisa menyusul langkah Anthony Ginting dan Jonatan Christie melenggang ke babak 16 besar Malaysia Open 2023.

Baca juga: Hasil Malaysia Open 2023: Gagal Susul Ginting & Jojo, Shesar Hiren Tumbang di Tangan Ranking 9 Dunia

Kurang Beruntung

Melalui unggahan Instagram @badmintalk_com, Shesar pun mengaku kurang beruntung saat melawan Kunlavut Vitidsarn.

Namun, ia mengaku telah mengerahkan kemampuan maksimalnya.

Berita Rekomendasi

"Hasil belum bisa menang hari ini,"

"Sebenarnya, fokusnya harus bisa diperhatikan ya."

"Ya saya sudah berusaha semaksimal mungkin."

"Tapi memang kurang beruntung aja sih hari ini," kata Shesar.

Meski tak meraih kemenangan, ia tetap bersyukur dengan apa yang ia raih.

Pastinya, ia akan memperbaiki penampilannya agar bisa meraih kemenangan di turnamen selanjutnya.

"Saya bersyukur sih bisa main maksimal hari ini."

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas