Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Anthony Sinisuka Ginting Sekarang Lebih Percaya Diri

Anthony Sinisuka Ginting belum bisa meraih juara di tiga turnamen yang berlangsung di awal tahun 2023.

Penulis: Abdul Majid
Editor: Toni Bramantoro
zoom-in Anthony Sinisuka Ginting Sekarang Lebih Percaya Diri
TRIBUNNEWS/HERUDIN
Tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdul Majid

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTAAnthony Sinisuka Ginting belum bisa meraih juara di tiga turnamen yang berlangsung di awal tahun 2023.

Turnamen perdana di Malaysia Open, Ginting tersingkir pada babak delapan besar, kemudian India Open hanya mampu melaju hingga babak semifinal dan Indonesia Masters kandas pada babak 16 besar.

Meskipun belum bisa meraih juara pada turnamen tersebut, Ginting justru mengaku tetap senang.

Ginting merasa senang karena secara penampilan atau kualitas dirinya menilai ada peningkatan.

“Evaluasinya pasti lebih mungkin di Lapangannya so far happy sih dari tiga turnamen ini. Mungkin kalau saya lihatnya progresnya setelah Thomas cup tahun lalu, sampai akhir tahun lalu terus juga ini di awal tahun, progres dan performanya sih puji Tuhan makin baik ya,” ungkap Ginting seusai laga kontra Shi Yu Qi di Istora Senayan, Jakarta, Kamis (26/1/2023).

“Jadi bukan cuma hasil (juara) tapi di dalam lapangan saya merasa lebih percaya diri, lebih bisa jaga fokus, lebih bisa menerapkan strategi apa yang saya sama pelatih diskusikan,” sambungnya.

Berita Rekomendasi

Dari tiga turnamen yang sudah diikuti, peraih medali perunggu Olimpiade Tokyo 2020 itu menilai dirinya kedepan harus bisa mencari strategi yang tepat dalam pertandingan.

Karena menurutnya, pertandingan hari ini takluk dari Shi Yu Qi dirinya justru terbawa permainan lawan.

“Jadi mungkin evaluasinya pasti harus lebih konsisten sih dan dari perubahan-perubahan setiap strateginya itu karena kita pasti sama-sama adu strategi. Pasti ada perubahan pola dan cara main. Itu mungkin masih waktu perubahannya masih belum nyatu banget sih karena kan poin juga terus berjalan, jadi waktu satu dua poin kebuang harus bisa lebih fokus lagi. lebih cari lagi celahnya dan segala macam. lebih ke situ sih,” jelasnya.

Lebih lanjut, Ginting turut menanggapi posisi dirinya yang kini naik ke peringkat dua dunia.

Ia berharap dengan capaian ini, kedepan dirinya bisa tampil lebih percaya diri dan apik lagi.

“Ya, pertama-tama saya mengucap syukur pasti karena itu suatu pencapaian pribadi juga tapi masih ada yang harus di improve. Rangking kedua ini semoga juga bisa jadi tambah percaya diri juga. Semoga dari ranking itu bisa terus berprestasi juga,” pungkasnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas