Potensi Marcus/Kevin Pecah Kongsi Pasca-Gelaran Olimpiade Paris 2024
Ada potensi eks pasangan nomor 1 dunia, Marcus Gideon/Kevin Sanjaya bakal pecah kongsi pasca melakoni gelaran Olimpiade Paris 2024.
Penulis: Niken Thalia
Editor: Siti Nurjannah Wulandari

TRIBUNNEWS.COM - Penampilan Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo makin melorot sejak tahun 2022 lalu.
Gegara terus melorot, pasangan berjuluk Minions itu harus tersingkir dari singgasananya dan kini malah menjadi penghuni 20 besar di ranking BWF.
Pelatih ganda putra, Aryono Miranat menjelaskan kondisi Marcus/Kevin saat ini mengapa performanya bisa mengendur.
Bahkan pelatih dengan sebutan Coach Naga Air ini juga membeberkan kemungkinan Marcus/Kevin pecah kongsi setelah Olimpiade Paris 2024 nanti.
Baca juga: Alasan Marcus/Kevin Mundur dari Babak 16 Besar Indonesia Masters 2023 saat Lawan Wakil China

Pasalnya menurut penjelasan Aryono Miranat, Marcus/Kevin untuk saat ini harus memulai perjuangannya dari nol demi mendongkrak ranking dan performanya.
Masalahnya pada tahun 2022 Marcus/Kevin kerap kali absen di beberapa pertandingan dan belum buka puasa gelar.
Adapun penyebab Minions absen yaitu gegara Marcus dibekap cedera dan Kevin sempat terpapar sakit.
Kondisi yang kurang fit itu cukup mempengarungi performanya dan berharap mereka kembali mendapat suntikan motivasi untuk kembali tampil gahar.
"Marcus/Kevin harus berusaha dari awal lagi seperti sebelum mereka ranking satu."
"Mereka waktu itu lama tidak bertanding karena Marcus cedera, Kevin juga sempat sakit," kata Asisten pelatih ganda putra Indonesia, Aryono Miranat sebagaimana dikutip dari BolaSport.
"Mereka harus membalikan performa mereka. Motivasinya harus bisa dinaikkan lagi. Dari segi permainan, awal tahun ini sudah agak kembali ke semula, tetapi belum full 100 persen," terang Aryono menambahkan.
Terlebih kemarin saat tampil di Indonesia Masters 2023, Marcus/Kevin terpaksa retired karena kondidi perut Marcus.
Untuk diketahui, saat itu kondisi otot perut Marcus tertarik dan dia tak ingin mengambil resiko.
Sehingga dia memutuskan untuk mundur dan hal itu pun dijelaskan oleh Aryono soal keadaan cedera Marcus pasca cedera di Indonesia Masters 2023.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.