Qutubul Amin Archery Tournament 2023 Dibuka Wali Kota Depok
Ajang mencari bakat atlet panahan berkualitas berlangsung dalam event Qutubul Amin Archery Tournament (QUAT) Tahun 2023 selama tiga hari
Penulis: Wahyu Aji
Editor: Toni Bramantoro
420 Atlet dari 45 klub
Ketua Panitia Pelaksana, Muhammad Faiz Wirawan menjelaskan, event ini diikuti 420 atlet panahan.
Para atlet itu berasal dari 45 klub panahan yang tersebar di berbagai daerah.
"(Peserta) 420 atlet dari 45 klub baik dari Kota Depok, Bogor, Bekasi, Jakarta, Tangerang, Karawan, dan Ciamis. (Lomba ini) memperbutkan Juara Umum Thropy Qutubul Amin 2023," kata Faiz, yang pengurus Keluarga Panahan Depok, juga Humas Perpani Kota Depok, kepada wartawan.
Kategori lomba meliputi; Standard Nasional usia 7-12th putra putri ( jarak 10m), Standard Nasional U15 Putra Putri (15m), Standard Nasiona Umum Putra Putri (40m).
Kategori lainnya, Barebow Umum Putra Putri (20m), Barebow Umum Putra Putri (40m).
Faiz mengatakan, dipilihnya kawasan Surau Qutubul Amin menjadi lokasi turnamen, karena disamping areanya sangat ideal, juga sebagai bentuk penghargaan karena bersedia dengan ikhlas bekerjasama mengembangkan olah raga memanah.
Sinergi mencetak bibit bibit atlet potensial ini sesuai amanat Kemenpora menghadapi Olimpiade 2032 yang diselenggarakan di Intonesia.
Juga akan menjadikan lokasi lomba di kawasan Surau Qutubul Aminn masuk agenda Perpani.
"Rencana ke depan, Qutubul Amin dan Keluarga Panahan juga akan membuka kelas pelatihan memanah bagi profesional dan umum," kata Faiz, yang juga atlet panahan kategori barebow.