Profil Ahsan/Hendra, Pasangan Senior dan Calon Legenda Bulu Tangkis yang Masih Beringas
Simak profil pasangan senior, Ahsan/Hendra yang digadang-gadang sebagai calon legenda dan masih tampil beringas.
Penulis: Niken Thalia
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
Meski belum mematahkan puasa gelar yang terjadi sejak tahun 2019, namun hasil itu cukup untuk mendongkrak rankingnya.
Baca juga: Update Ranking BWF: Apriyani/Fadia 5 Besar, Fajar/Rian Belum Goyah, Jojo & Ginting Buntuti Axelsen
Berikut Rapor The Daddies tahun 2022:
- India Open 2022 [Runner-up]
- All England 2022 [Runner-up]
- Swiss Open 2022 [32 Besar]
- Korea Open 2022 [3 Besar]
- Kejuaraan Asia 2022 [16 Besar]
- Piala Thomas dan Uber Cup 2022 [Runner-up]
- Thailand Open 2022 [Perempat final]
- Indonesia Masters [16 besar]
- Indonesia Open [32 besar]
- Malaysia Open [Perempat final]
- Malaysia Masters [Runner-up]
- Singapore Open [3 besar]
- Kejuaraan Dunia [Runner-up]
- Japan Open [16 besar]
- Denmark Open [16 besar]
- French Open [32 besar]
Berkat rapor itu, Ahsan/Hendra masih bisa eksis di ajang BWF World Tour Finals dan keluar sebagai runner-up.
Selepas merampungkan rentetan agenda turnamen tahun 2022, Ahsan/Hendra menatap optimis kualifikasi Olimpiade Paris 2024.
Di mana kualifikasi tersebut dijadwalkan akan dimulai pada bulan Mei 2023 mendatang.
Tak ada target khusus, namun mereka tetap enjoy dan santai dalam menatap kualifikasi tersebut.
Bahkan pasangan tersebut masih cukup optimis bisa mengantongi tiket ke Olimpiade Paris 2024.
(Tribunnews.com/Niken)