Hasil Proliga 2023 - Libas Jakarta BIN, Pertamina Fastron Butuh 1 Poin untuk Segel Tiket Grand Final
Hasil Proliga 2023 hari ini, Pertamina Fastron butuh satu angka lagi amankan tiket final setelah kalahkan Jakarta BIN dengan skor 3-1.
Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
Ratri membayar lunas kesalahannya dengan melepaskan smash dan mengubah papan skor menjadi 2-2.
Pertamina Fastron berhasil membuat gap dua poin kedua papan skor menunjukkan angka 7-5.
Coach Octavian mengambil time-out pertama di babak kedua ketika timnya, Jakarta BIN tertinggal empat angka dari Yolla Yuliana cs.
Hasilnya, dua poin beruntun diperoleh Jakarta BIN untuk menipiskan ketertinggalan.
Di pertengahan set kedua, giliran Eko Waluyo mengambil time-out setelah Jakarta BIN yang sempat tertinggal empat angka, kini menyamakan kedudukan menjadi 12-12.
Jakarta BIN berbalik unggul hingga lima poin di penghujung set kedua. Asa Pertamina Fastron untuk mengambil set kedua kembali hidu setelah skor kembali sama di kedudukan 18-18.
Saling balas perolehan poin kembali terjadi di penghujung set kedua. Pertamina Fastron berhasil menyamakan kedudukan menjadi 1-1 (25-23).
Kepercayaan diri Pertamina Fastron semakin membumbung yang akhirnya mengambil set ketiga dan membalikkan kedudukan menjadi 1-2, skor 25-18.
Fernanda Tome yang terus diporsir baik passing maupun smash membuat outside hitter asal Brasil ini kelelahan. Beberapa kali Fernanda Tome hanya melepaskan spinball untuk menyeberangkan bola.
Pada set penentuan, Jakarta Pertamina Fastron tak sukses mengakhiri pertandingan di angka 25-18.
(Tribunnews.com/Giri)