Update Hasil All England 2023: Gilas Wakil Thailand, Ginting Tantang Pemain India di Babak 16 Besar
Hasil babak 32 besar All England 2023, tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting berhasil menundukkan wakil Thailand, Kantaphon Wangcharoen.
Penulis: Isnaini Nurdianti
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
Bahkan lima poin secara beruntun bisa diraih Ginting.
Jeda set pertama, Ginting memimpin 11-9.
Sayangnya, Ginting justru sempat kehilangan fokus usai jeda set pertama.
Beberapa kali Ginting melakukan smash keras yang mengarah ke luar lapangan, tentu hal tersebut membuat lawan meraih poin.
Beruntungnya, Ginting masih bisa konsisten hingga akhir set pertama dengan meraih kemenangan 21-17.
Set Kedua
Menangi set pertama, performa Ginting justru cenderung menurun.
Yang awalnya bisa memimpin 10-5, kini Ginting mulai dipepet 10-9.
Beruntungnya, Ginting berhasil memimpin jeda set kedua dengan skor 11-9.
Ginting mulai tak menyia-nyiakan kesempatan, beberapa kali bola tanggung berhasil ia lesatkan yang tentu sangat menyusahkan lawan.
Juara Hylo Open 2022 tersebut berhasil memperjauh keunggulan hingga skor 18-14.
Akhirnya, Ginting menutup set kedua dengan kemenangan 21-19.
Dengan hasil ini, Ginting berhasil menyusul pasangan ganda putra Indonesia, Bagas/Fikri, yang sebelumnya telah memastikan diri ke babak 16 besar All England 2023.
Baca juga: Live Skor Hasil Badminton All England 2023 Lengkap Jadwal Babak 32 Besar Hari Ini, Bagas/Fikri Main
Jadwal All England 2023 Hari Ini Selasa (14/3/2023):