Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Kejutan All England 2023: Juara Dunia 2021 Tumbang, Axelsen Nyaris Kandas

Kejutan mewarnai gelaran All England 2023 hari pertama, Juara Dunia 2021 Loh Kean Yew pulang cepat dan Viktor Axelsen nyaris kandas.

Penulis: Niken Thalia
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
zoom-in Kejutan All England 2023: Juara Dunia 2021 Tumbang, Axelsen Nyaris Kandas
SHASHI SHEKHAR KASHYAP / AFP
Kejutan All England 2023: Juara Dunia 2021 Tumbang, Axelsen Nyaris Kandas - Viktor Axelsen dari Denmark memberi isyarat setelah kekalahannya dalam pertandingan final tunggal putra Yonex Sunrise India Open 2023 melawan Kunlavut Vitidsarn dari Thailand di New Delhi pada 22 Januari 2023. Shashi Shekhar Kashyap / AFP 

TRIBUNNEWS.COM - Kejutan mewarnai All England 2023 hari pertama kemarin Selasa (14/3/2023).

Sang Juara Dunia 2021, Loh Kean Yew (Singapura) harus pulang cepat setelah ditumbangkan oleh wakil China, Zhao Junpeng lewat tiga gim.

Hal serupa nyaris dialami oleh Viktor Axelsen (Denmark) selaku juara bertahan karena hampir pulang cepat saat melawan Lee Cheuk Yiu (Hongkong).

Untungnya Axelsen masih bisa bangkit dan menangkan laga sehingga mampu melenggang ke babak 16 besar.

Baca juga: Rekap Hasil All England 2023 Tadi Malam: Ginting & Bagas/Fikri Melaju, Dua Wakil Indonesia Gagal

Loh Kean Yew dari Singapura mencetak gol balasan melawan Kunlavut Vitidsarn dari Thailand dalam pertandingan perempat final tunggal putra mereka pada hari kelima Kejuaraan Bulu Tangkis Dunia di Tokyo pada 26 Agustus 2022. Richard A. Brooks / AFP
Loh Kean Yew dari Singapura mencetak gol balasan melawan Kunlavut Vitidsarn dari Thailand dalam pertandingan perempat final tunggal putra mereka pada hari kelima Kejuaraan Bulu Tangkis Dunia di Tokyo pada 26 Agustus 2022. Richard A. Brooks / AFP (RICHARD A. BROOKS / AFP)

Nasib Loh Kean Yew praktis sama dengan All England edisi tahun lalu karena juga tumbang di babak pertama.

Di mana saat itu Loh Kean Yew dikalahkan oleh Anders Antonsen (Denmark) lewat tiga gim.

Hasil itu kemudian kembali terjadi dengan lawan yang berbeda yaitu Zhao Junpeng.

Berita Rekomendasi

Menilik perjuangan Loh kemarin, unggulan utama asal Singapura itu sebenarnya membuka kans untuk lolos setelah menyamai skor Junpeng di gim kedua.

Sayang saat babak penentuan Loh justru gagal menuntaskan misinya lolos ke babak selanjutnya gegara takluk dengan skor 21-7.

Sementara Axelsen, dia tidak mampu mencuri poin di awal set dan harus kalah dengan skor tipis 19-21.

Di gim kedua dan ketiga Axelsen langsung tancap gas dan membalik keadaan hingga bisa menang dengan raihan skor 21-15, 21-11.

Kejutan lainnya hadir dari sektor ganda putri, Pearly Tan/Thinaah Muralitharan yang tak mampu mengamankan slot babak 16 besar.

Melewati duel sengit melawan Mayu Matsumoto/Wakana Nahagara (Jepang), Pearly/Thinaah akhirnya kandas lewat tiga gim.

Pulangnya Pearly/Thinaah bak membuka peluang untuk wakil Indonesia, Apriyani Rahayu/Siti Fadia.

Baca juga: Daftar Pemain Debutan Indonesia di All England 2023: Ada Apriyani/Fadia dan Chico Aura

Ganda putri Indonesia Apriyani Rahayu/Siti Fadia saat melawan ganda Thailand Rawinda Prajongjai/Jongkolphan Kititharakul pada perempat final Daihatsu Indonesia Masters di Istora Senayan Jakarta, Jumat (27/1/2023). Apriyani Rahayu/Siti Fadia gagal melaju ke semifinal setelah kalah dalam drama rubber game 21-16, 21-17, dan 21-18. TRIBUNNEWS/HERUDIN
Ganda putri Indonesia Apriyani Rahayu/Siti Fadia saat melawan ganda Thailand Rawinda Prajongjai/Jongkolphan Kititharakul pada perempat final Daihatsu Indonesia Masters di Istora Senayan Jakarta, Jumat (27/1/2023). Apriyani Rahayu/Siti Fadia gagal melaju ke semifinal setelah kalah dalam drama rubber game 21-16, 21-17, dan 21-18. TRIBUNNEWS/HERUDIN (TRIBUNNEWS/HERUDIN)
Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas