Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Daftar Peraih Penghargaan Individu Proliga 2023 Putra: Fahry MVP, Rivan Top Skor, Tak Ada Nama Dimas

Delapan individu terbaik voli putra terpilih meraih penghargaan dalam perhelatan Proliga 2023, ada nama Rivan Nurmulki, tapi Dimas Saputra nihil

Penulis: Facundo Chrysnha Pradipha
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
zoom-in Daftar Peraih Penghargaan Individu Proliga 2023 Putra: Fahry MVP, Rivan Top Skor, Tak Ada Nama Dimas
TRIBUNNEWS/Isnaini Nurdianti
Peraih penghargaan invidu Proliga 2023 putra, dari kiri ke kanan, Fahri Septian (Pemain Terbaik-LavAni), Nicolas Vives (Pelatih Terbaik-LavAni), Rivan Nurmulki (Top Skor-Surabaya BIN Samator), Muhammad Ridwan (Libero Terbaik-Jakarta STIN BIN), Dio Zulkifri (Setter Terbaik-LavAni), Musabikhan (Blocker Terbaik-LavAni), Daudi Okello (Spiker Terbaik-Jakarta Bhayangkara Presisi), Farhan Halim (Server Terbaik-Jakarta STIN BIN). 

7. Best coach : Nicholas Ernesto Vives @nicolas_vives_

8. MVP : Fahri Septian Putratama @fahryseptian_

Masing-masing peraih penghargaan individu meraih uang pembinaan Rp 10 juta.

Khusus utuk Fahry Septian mendapatkan uang pembinaan Rp 25 juta sebagai Most Valuable Player (MVP).

Fahry Menatap Sea Games 2023 Kamboja

Fahry Septian sukses mengakhiri gelaran Proliga 2023 dengan full senyum.

Dia berhasil mempersembahkan gelar juara yang kedua untuk Jakarta LavAni Allo Bank sekaligus menyabet gelar MVP atau pemain terbaik Proliga 2023.

Berita Rekomendasi

Sukses jadi kampiun di Proliga 2023 bersama Jakarta LavAni, Fahry Septian mengaku siap membela Timnas Voli Indonesia.

Dikatakan demikian lantaran pemain bernomor punggung 10 itu telah diberi kode keras oleh pelatih Timnas Voli Indonesia, Jiang Jie

Baca juga: Hasil Grand Final Proliga 2023: Menang 3-2, Jakarta LavAni Allo Bank Resmi Back to Back Juara

Fahry secara terang-terangan memberi bocoran bahwa dia dihampiri oleh pelatih Timnas Voli Indonesia di hotelnya.

Di mana saat itu Fahry diberi pertanyaan oleh Jiang Jie soal kesiapannya tampil di SEA Games 2023.

“Ini bocoran sih, kemarin di hotel pelatih Jiang Jie bilang sama saya ‘are you ready for SEA Games?’ gitu,” kata Fahry ketika menghadiri Konferensi Pers pasca laga final Proliga 2023.

“Setelah itu lalu saya bilang, saya siap 100 persen untuk Indonesia,” katanya menegaskan.

Ungkapan itu yang menjadi tanda kuat bahwa Fahry diprediksi bakal jadi penggawa Timnas Voli Indonesia di SEA Games 2023 Kamboja nanti.

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di

Wiki Terkait

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas