Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Semifinal Spain Masters 2023: Head to Head Carolina Marin vs Gregoria Mariska, Jorji Potensi Revans

Inilah head to head antara Carolina Marin vs Gregoria Mariska jelang partai semifinal sektor tunggal putri Spain Masters 2023, Sabtu (1/4/2023).

Penulis: Isnaini Nurdianti
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
zoom-in Semifinal Spain Masters 2023: Head to Head Carolina Marin vs Gregoria Mariska, Jorji Potensi Revans
Kolase Tribunnews
Inilah head to head antara Carolina Marin (kiri) vs Gregoria Mariska (kanan) jelang partai semifinal sektor tunggal putri Spain Masters 2023, Sabtu (1/4/2023). 

TRIBUNNEWS.COM - Tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska akan bersua andalan Spanyol Carolina Marin, di babak semifinal Spain Masters 2023, Sabtu (1/4/2023), head to head keduanya pun menarik untuk diulas.

Dikutip dari situs BWF, Gregoria dan Carolina hanya pernah bertemu satu kali, yakni di ajang Malaysia Open 2018.

Melakoni babak 32 besar Malaysia Open 2018, Gregoria harus mengakui keunggulan Carolina setelah kalah dengan skor akhir 4-21, 21-18, dan 8-21.

Tunggal putri Indonesia Gregoria Mariska Tunjung saat melawan wakil China Han Yuie pada perempat final Daihatsu Indonesia Masters di Istora Senayan Jakarta, Jumat (27/1/2023). Gregoria gagal melaju ke semifinal usai kalah dalam pertarungan tiga set 21-19, 8-21 dan 21-16. TRIBUNNEWS/HERUDIN
Tunggal putri Indonesia Gregoria Mariska Tunjung saat melawan wakil China Han Yuie pada perempat final Daihatsu Indonesia Masters di Istora Senayan Jakarta, Jumat (27/1/2023). Inilah head to head antara Carolina Marin vs Gregoria Mariska jelang partai semifinal sektor tunggal putri Spain Masters 2023, Sabtu (1/4/2023). TRIBUNNEWS/HERUDIN (TRIBUNNEWS/HERUDIN)

Baca juga: Link Live Streaming Badminton Semifinal Spain Masters 2023, Tonton di iNews TV Mulai Jam 17.00 WIB

Kala itu, Carolina merupakan salah satu tunggal putri terbaik dunia yang menempati posisi 10 besar ranking BWF.

Selain itu, Carolina juga berhasil menjadi juara Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2018.

Di sisi lain, Gregoria masih merintis jajaran top 20 dunia saat tahun 2018, pencapaian terbaiknya saat itu adalah menjuarai Finnish Open 2018.

Melihat situasi tersebut, maka wajar saja jika pada tahun 2018 Gregoria belum bisa meraih hasil manis saat bertemu Carolina.

BERITA REKOMENDASI

Tahun ini situasi telah berbeda, Gregoria berhasil menempati ranking 12 dunia, sedangkan Carolina berada di posisi tujuh.

Meski masih kalah dari segi ranking, Gregoria punya potensi untuk revans saat bersua Carolina.

Pasalnya, Gregoria sukses tampil konsisten dalam dua turnamen terakhirnya.

Tercatat, ia finish di babak perempat final All England 2023 dan baru-baru ini, Gregoria mampu menembus partai semifinal Swiss Open 2023.

Penampilannya pun layak mendapat apresiasi meski belum bisa meraih gelar juara.


Tentu, patut dinantikan duel antara Carolina vs Gregoria yang akan berlansung di Centro Deportivo Municipal Gallur, Madrid, Spanyol, sore nanti.

Jadwal Lengkap Semifinal Spain Masters 2023 Hari Ini, Sabtu (1/4/2023) Mulai Jam 17.00 WIB

Court 1:

XD: Mathias Cristiansen/Alexandra Boje (8/Denmark) vs Gregory Mairs/Jenny Moore (Inggris) - Mulai Pukul 17.00 WIB

MS: Kenta Nishimoto (1/Jepang) vs Toma Junior Popov (8/Prancis)

XD: Praveen Jordan/Melati Daeva (Indonesia) vs Mathias Thyrri/Amalie Magelund (Denmark)

WS: Yeo Jia Min (Singapura) vs Pusarla V Sindhu (2/India)

MS: Anders Antonsen (4/Denmark) vs Kanta Tsuneyama (2/Jepang)

WD: Chen Fang Hui/Du Yue (China) vs Maiken Freuergaard/Sara Thygesen (Denmark)

WS: Carolina Marin (1/Spanyol) vs Gregoria Mariska (5/Indonesia)

MD: Fang Chih Lee/Fang Jen Lee (Taiwan) vs Su Ching Heng/Ye Hong Wei (Taiwan)

Court 2:

WD: Liu Sheng Shu/Tan Ning (China) vs Baek Ha Na (5/Korea Selatan)

MD: He Ji Ting/Zhou Hao Dong (China) vs Ren Xiang Yu/Tan Qiang (China)

Link Live Streaming Semifinal Spain Masters 2023

Akses di sini<<<

Klik di sini<<<

Baca juga: Update Ranking BWF: Gregoria Mariska Tempati Posisi 12 Dunia, Peringkat Tertinggi dalam Karier

Rekap Hasil Perempat Final Spain Masters 2023, Jumat (31/3/2023)

(XD) Amri Syahnawi/Winny Oktavina Kandow vs Mathias Thyrri/Amalie Magelund (20-22,21-11 dan 19-21)

(XD) Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati vs Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti (18-21,21-16 dan 18-21)

(WD) Meilysa Trias Puspita Sari/Rachel Allessya Rose vs Liu Sheng Shu/Tan Ning (11-21 dan 14-21)

(MD) Fajar Alfian/Rian Ardianto vs Fang Chih Lee/Fang Jen Lee (21-15, 20-22 dan 19-21)

(MD) Pramudya Kusumawardana/Yeremia Rambitan vs Ren Xiang Yu/Tan Qiang (16-21 dan 15-21)

(MS) Gregoria Mariska Tunjung vs Line Christopersen (21-10 dan 21-17)

(Tribunnews.com/Isnaini Nurdianti)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas