Orleans Masters 2023: Skuad Ganda Putra & Putri Komplet, Mantap Tatap Babak Kedua
Raihan manis di babak Orleans Masters 2023 menempatkan kini ganda putra dan putri Indonesia makin komplet dan bekal mantap tatap babak kedua.
Penulis: Niken Thalia
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
![Orleans Masters 2023: Skuad Ganda Putra & Putri Komplet, Mantap Tatap Babak Kedua](https://asset-2.tstatic.net/tribunnews/foto/bank/images/selebrasi-bagasfikri-di-all-england-2023.jpg)
TRIBUNNEWS.COM - Pemandangan tak biasa tersaji di gelaran Orleans Masters 2023 setelah babak 32 besar rampung, Kamis (6/4/2023).
Turnamen berlevel super 300 ini jadi ajang pembuktian dua sektor andalan Indonesia yang sempat melempem di beberapa turnamen terakhir saat mengarugi tur Eropa.
Yakni sektor ganda putra dan ganda putri Indonesia yang sampai saat ini memasuki babak 16 besar masih komplet.
Hasil itu membuktikan performa mereka kian solid dan jadi modal mantap menatap babak kedua Orleans Masters 2023.
Baca juga: Rekap Hasil Orleans Masters 2023: Ganda Putra Istimewa, Indonesia Masih Perkasa
![Aksi dari pasangan ganda putra Indonesia, Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan ketika beraksi di babak pertama All England 2023.](https://cdn-2.tstatic.net/tribunnews/foto/bank/images/pramudya-kusumawardanayeremia-erich-yoche-yacob-rambitan-all-england-2023.jpg)
Jika diulas sedikit soal performa, mulai ganda putra Indonesia banyak menuai sorotan terlebih memblenya performa Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin.
Penurunan penampilan Leo/Daniel cukup terasa mengingat mereka berhasil tampil menggebrak di tur Asia bulan Januari 2023 lalu.
Bahkan mereka berhasil mengoleksi dua gelar juara sekaligus dari Indonesia Masters 2023 dan Thailand Masters 2023.
Raihan menawan The Babies -julukan Leo/Daniel ini justru membuat harapan badminton lovers ketika tampil di Eropa makin gahar.
Ternyata salah, mereka justru kehilangan penampilan terbaiknya dan jadi langganan early exit atau kandas lebih awal.
Begitu pun perform Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan yang belum menemuai titik konsistensi sepanjang tur Eropa.
Namun kini kedua pasangan yang sempat dkhawatirkan tumbang lagi di babak pertama akhrnya bisa membuktikan.
Mereka mampu menang dengan meyakinkan dan melenggang ke babak 16 besar.
Hasil serupa juga diraih oleh eks juara All England 2022, Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri yang turut menangi babak pertama lebih dulu.
Sementara itu beralih ke sektor ganda putri yang nasibnya kurang lebih sama yaitu acap kali langgannan kandas di babak pertama.
Baca juga: Kejutan Orleans Masters 2023: Rekan Viktor Axelsen Kandas, Laju Ciamik Sang Debutan
Khususnya debutan anyar Lanny Tria Mayasari/Ribka Sugiarto.
Akan tetapi kini di Orleans Masters mereka sukses membuktikan bahwa bisa melaju ke babak kedua.
Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi dan Meilysa Trias Puspita Sari/Rachel Allessya Rose pun juga mampu megikuti jejak Lanny/Ribka.
Yang artinya ketiga penggawa ganda putri Indonesia kompak sapu bersih kemenangan dan komplet melaju ke babak 16 besar.
(Tribunnews.com/Niken)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.