Ranking BWF 2023: Anthony Ginting Melesat ke Posisi 2, Media Jepang Beri Pujian
Update Ranking BWF 2023 milik Anthony Sinisuka Ginting melesat ke posisi kedua, sang pemain dipuji oleh media Jepang.
Penulis: Niken Thalia
Editor: Dwi Setiawan
TRIBUNNEWS.COM - Update Ranking BWF 2023 milik Anthony Sinisuka Ginting pada pekan ini naik satu tingkat.
Pebulu tangkis asal Cimahi itu berhasil nangkring di posisi kedua Ranking BWF 2023 setelah menggusur rekan senegaranya, Jonatan Christie.
Capaian menawan Ginting mendapat pujian khusus dari media Jepang.
Di mana Ginting dan Jonatan Christie dipuji karena berhasil merangsek sebagai pemain tunggal putra elite dunia.
Baca juga: Ginting dan Jojo Kompak Buntuti Axelsen di Papan Atas Ranking BWF, Tuai Sorotan dari Media China
"Peringkat kedua dan ketiga tak berubah tempat, dihuni oleh Anthony Sinisuka Ginting dan Jonatan Christie yang keduanya merupakan tunggal putra Indonesia," tulis media Jepang, Badminton Spirit.
Perolehan ranking kedua tunggal putra andalan Indonesia itu sekaligus mempertegas dominasinya.
Secara tak langsung pula, membuktikan bahwa mereka memiliki kemampuan untuk membuntuti sang raja bulu tangkis, Viktor Axelsen (Denmark).
Kendati masih terasa sulit bagi Ginting dan Jojo -sapaan akrab Jonatan Christie, untuk mengkudeta posisi Axelsen, setidaknya dengan menduduki tiga besar masih ada peluang.
Terlepas dari peluang mereka untuk menggusur posisi Axelsen yang dirasa sulit, raihan ini bisa dijadikan sebagai modal manis keduanya.
Khususnya dalam waktu dekat untuk menatap gelaran bergengsi di Asia yakni Kejuaraan Asia 2023.
Di mana Kejuaraan Asia 2023 nanti akan jadi pembuktian bagi seorang Anthony Sinisuka Ginting untuk mempertahankan konsistensinya.
Selain itu, Ginting diharapkan bisa memperbaiki kiprah kurang apiknya di Kejuaraan Asia edisi tahun lalu.
Hal itu dikarenakan ia tak mampu menembus babak semifinal setelah dijegal Weng Hong Yang (China).
Sementara rekan kompatriotnya, Jonatan Christie justru berhasil menembus partai final meski berakhir sebagai runner-up.
Baca juga: Jadwal Badminton Kejuaraan Asia 2023, Mulai 25-30 April: Saatnya Fajar/Rian Balas Dendam
Kini pada Kejuaraan Asia 2023 diharapkan Ginting dan Jojo mampu memperbaiki hasil edisi sebelumnya.
Perlu diketahui, Kejuaraan Asia kali ini bisa dikatakan sebagai panggung pemansan sebelum mereka menghadapi kualifikasi Olimpiade Paris 2024 mendatang.
Yang mana kualifikasi atau pengumpulan poin Olimpiade Paris 2024 akan dilaksanakan mulai bulan Mei 2023 mendatang.
Layak dinantikan aksi dari Ginting dan wakil Indonesia lainnya saat tampil di Dubai, UEA mulai tanggal 25-30 April 2023.
(Tribunnews.com/Niken)