Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Hasil Lengkap Badminton Asia Championships 2023: Fajar/Rian Menang Mudah, Anthony Ginting Melaju

Fajar Alfian/Rian Ardianto meraih kemenangan dalam rekap hasil Badminton Asia Champions 2023. Hal yang sama juga diikuti Anthony Ginting

Penulis: Guruh Putra Tama
Editor: Drajat Sugiri
zoom-in Hasil Lengkap Badminton Asia Championships 2023: Fajar/Rian Menang Mudah, Anthony Ginting Melaju
Website PBSI
Ekspresi Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto ganda putra nomor 1 dunia setelah memastikan kemenangan di babak perdana All England 2023 dari Kang Min Hyuk/Seo Seung Jae (Korea), Rabu (15/3/2023). Hasil lengkap Badminton Asia Championships 2023, Fajar Alfian/Rian Ardianto mengalahkan pasangan Taiwan dan lolos ke babak perempat final. 

TRIBUNNEWS.COM - Hasil lengkap Badminton Asia Championships 2023 kali ini dihiasi rentetan kemenangan yang diraih wakil-wakil Indonesia di babak 16 besar.

Fajar Alfian/Rian Ardianto meraih kemenangan di babak 16 besar Badminton Asia Championships 2023, Kamis (27/4/2023).

Fajar/Rian mengalahkan wakil Taiwan, Lee Jhe-Huei/Yang Po-Hsuan.

Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto berhasil menyabet gelar All England 2023 usai mengalahkan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan di babak final, Minggu (19/3/2023). Hasil lengkap Badminton Asia Championships 2023, Fajar Alfian/Rian Ardianto mengalahkan pasangan Taiwan dan lolos ke babak perempat final.
Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto berhasil menyabet gelar All England 2023 usai mengalahkan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan di babak final, Minggu (19/3/2023). Hasil lengkap Badminton Asia Championships 2023, Fajar Alfian/Rian Ardianto mengalahkan pasangan Taiwan dan lolos ke babak perempat final. (Dok. PBSI)

Baca juga: Hasil Badminton Asia Championships 2023, Anthony Ginting Jaga Asa Indonesia di Perempat Final

Ganda putra ranking 1 dunia itu menang dengan dua set langsung 21-14 dan 21-12.

Kemenangan juga diraih tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting.

Anthony Ginting mengalahkan wakil Jepang, Kenta Nishimoto dengan dua set langsung.

Ginting mencatatkan kemenangan dengan skor 21-18 dan 21-17.

BERITA REKOMENDASI

Andalan Indonesia lainnya, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan juga mengamankan kemenangan.

The Daddies melaju ke babak perempat final Badminton Asia Championships 2023 setelah mengalahkan Ren Xiang Yu/Tan Qiang.

Ahsan/Hendra menang dua set langsung 21-17 dan 22-20.

Berikut ini rekap hasil Badminton Asia Championships 2023

(WD) - Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi vs Kim So Yeong/Kong Hee Yong (21-16 dan 21-16)


(XD) - Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari vs Hiroki Midorikawa/Natsu Saito (21-12, 16-21 dan 21-13)

(XD) - Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti vs Chen Tang Jie/Toh Ee Wei (23-21, 18-21 dan 21-15)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas