Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Jadwal Badminton SEA Games 2023, 9 Mei: Bertabur Debutan, Tim Beregu Putri Indonesia Diuji

Simak jadwal Badminton SEA Games 2023 yang mempertemukan tim beregu putri Indonesia vs Kamboja besok, Selasa (9/5/2023) sekitar pukul 10.00 WIB.

Penulis: Muhamad Deni Setiawan
Editor: Drajat Sugiri
zoom-in Jadwal Badminton SEA Games 2023, 9 Mei: Bertabur Debutan, Tim Beregu Putri Indonesia Diuji
Instagram @badminton.ina Verified
Aksi tunggal putri Indonesia, Komang Ayu Cahya Dewi ketika beraksi di laga perdana Uber Cup 2022 pada hari Minggu (8/5/2022) menghadapi tim Prancis. Simak jadwal Badminton SEA Games 2023 yang mempertemukan tim beregu putri Indonesia vs Kamboja besok, Selasa (9/5/2023) sekitar pukul 10.00 WIB. 

TRIBUNNEWS.COM - Simak jadwal Badminton SEA Games 2023 yang mempertemukan tim beregu putri Indonesia vs Kamboja besok.

Pertandingan antara Indonesia vs Kamboja di Badminton Hall Morodok Techo rencananya akan digelar pada Selasa (9/5/2023) sekitar pukul 10.00 WIB.

Ini merupakan ujian pertama bagi tim beregu putri Indonesia yang banyak diisi oleh para debutan.

Tunggal putri Indonesia, Ester Nurumi Tri Wardoyo saat tampil melawan Rachel Chan pada laga Indonesia vs Kanada di Sudirman Cup 2021.
Tunggal putri Indonesia, Ester Nurumi Tri Wardoyo saat tampil melawan Rachel Chan pada laga Indonesia vs Kanada di Sudirman Cup 2021. (BADMINTON PHOTO/JNANESH SALIAN)

Komang Ayu Cahya Dewi, Ester Nurumi Tri Wardoyo, dan Mutiara Ayu Puspitasari akan menjalani turnamen pertamanya di SEA Games.

Sementara itu, hanya Stephanie Widjaja yang pernah mencicipi kompetisi di ajang ini, tepatnya di SEA Games 2021 Vietnam.

Oleh sebab itu, pelatih tunggal putri Indonesia, Asep Suharno, enggan untuk memberikan beban berlebihan kepada anak didiknya itu.

"Kita tidak membebankan pada mereka, dalam artian target, tetapi kita lebih ke daya juang. Jadi daya juangnya harus lebih, usahanya yang kita maksimalkan," jelas Asep dikutip dari Djarum Badminton.

Berita Rekomendasi

"Serta saya sampaikan ini bukan beban, tapi tantangan. Semoga mereka bisa tampil lebih lepas dan lebih rileks."

"Kesiapan sudah matang, adaptasi udara yang panas anak-anak juga sudah mulai terbiasa. Hari ini latihan terakhir, semoga besok di hari pertandingan kita bisa 100 persen maksimal," ujarnya.

Baca juga: Rekap Hasil Badminton SEA Games 2023 Hari Ini: Tuan Rumah & Malaysia Keok, Singapura Digdaya

Di sisi lain, meskipun kekuatan Kamboja dinilai berada di bawah Indonesia, tetapi tim Merah Putih tak boleh lengah. Pada akhirnya tim terbaik akan diturunkan.

Apalagi Kamboja sebagai tuan rumah akan mempunyai tambahan semangat yang datang dari para penonton yang hadir langsung ke lapangan.

"Memang permainan Kamboja masih di bawah kita, tapi besok kita tetap akan menurunkan tim terbaik," terang Asep Suharno.

"Kita perlu adaptasi permainan jadi supaya mereka bisa bermain enak dan merasakan dulu situasi lapangan pertandingan."

"Tuan rumah pasti selalu memiliki keuntungan tersendiri, oleh sebabnya kita harus terus waspada dan bersabar."

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas