Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Klasemen Medali SEA Games 2023: Indonesia Posisi 4 dengan 44 Emas, Vietnam di Puncak

Klasemen medali SEA Games 2023 hari ini, Jumat (12/5/2023) pukul 06.00 WIB, Indonesia masih tertahan di posisi 4 dengan 44 emas, Vietnam ranking 1.

Penulis: Isnaini Nurdianti
Editor: Drajat Sugiri
zoom-in Klasemen Medali SEA Games 2023: Indonesia Posisi 4 dengan 44 Emas, Vietnam di Puncak
Twitter @@KEMENPORA_RI
Klasemen medali SEA Games 2023 hari ini, Jumat (12/5/2023) pukul 06.00 WIB, Indonesia masih tertahan di posisi 4 dengan 44 emas, Vietnam ranking 1. 

TRIBUNNEWS.COM - Update klasemen perolehan medali SEA Games 2023 per hari ini, Jumat (12/5/2023) pukul 06.00 WIB, Indonesia masih tertahan di posisi empat, Vietnam peringkat satu.

Dari unggahan akun Twitter resmi @KEMENPORA_RI, diketahui bahwa saat ini Indonesia menempati posisi empat klasemen setelah mengemas 135 medali, dengan rincian 44 emas, 33 perak dan 58 perunggu.

Sedangkan Vietnam sejauh ini masih mendominasi perolehan medali, mereka sukses mengamankan posisi pertama dan mengungguli Kamboja sang tuan rumah.

Berada di posisi pertama, Vietnam telah mengumpulkan 186 medali, dengan rincian 58 emas, 57 perak dan 71 perunggu.

Baca juga: Jadwal Semifinal Sepak Bola SEA Games 2023 Lengkap Jam Tayang RCTI, Timnas U22 Indonesia vs Vietnam

Lalu untuk Kamboja sendiri saat ini nangkring di posisi dua dengan raihan 155 medali, terdiri dari 56 emas, 44 perak dan 55 perunggu.

Tepat di atas Indonesia, ada Thailand dengan 54 emas, 39 perak dan 58 perunggu, total 151 medali.

Klasemen Medali SEA Games 2023

Per Jumat (12/5/2023) pukul 06.00 WIB

Ranking Negara Emas Perak Perunggu Total Medali
1. Vietnam 58 57 71 186
2. Kamboja 56 44 55 155
3. Thailand 54 39 58 151
4. Indonesia 44 34 58 135
5. Singapura 36 28 33 97
6. Filipina 27 51 65 143
7. Malaysia 24 31 50 105
8. Myanmar 14 13 38 65
9. Laos 6 14 39 59
10. Brunei Darussalam 1 1 4 6
11. Timor Leste 0 0 2 2

Baca juga: Kata Pesilat Zaki Zikrillah Seusai Raih Medali Emas Saat Debut di Ajang SEA Games

BERITA REKOMENDASI

Daftar Sementara Peraih Medali Emas Kontingen Indonesia

1. Rashif Amila Yaqin, Aquathlon - Individu putra

2. Agus Prayogo, Atletik - Maraton Putra

3. Odekta Elvina Naibaho, Atletik - Maraton Putri

4. Sayu Bella Dewi, Sepeda - MTB Women's Cross Country


5. Feri Yudoyono, Sepeda - MTB Men's Cross Country

6. Ahmad Zigi Zaresta, Karate - Individual Kata Putra

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas