Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Balap Formula E 2023 di Jakarta Menampilkan Teknologi Gen 3, Ananda Mikola: Makin Banyak Show

Ananda Mikola: Semakin Kencang, Semakin Banyak Show-nya dan Penonton Semakin Suka.Balap Formula E 2023 di Jakarta Menampilkan Teknologi Gen 3.

Editor: Dodi Hasanuddin
zoom-in Balap Formula E 2023 di Jakarta Menampilkan Teknologi Gen 3, Ananda Mikola: Makin Banyak Show
WARTA KOTA/HENRY LOPULALAN
Balap Formula E 2023 di Jakarta Menampilkan Teknologi Gen 3, Ananda Mikola: Makin Banyak Show 

Saat disinggung tentang pengaruh mobil listrik terhadap iklim, Di Grassi menyebut bahwa inti dari Formula E ini adalah untuk mengampanyekan penggunaan kendaraan listrik. Hal ini tak lepas dari kondisi perubahan cuaca yang membawa banyak dampak buruk bagi manusia.

“Buktinya saat pandemic Covid-19 di hampir seluruh dunia, dimana semua orang tinggal di rumah dan mengurangi penggunaan kendaraan, kondisi iklim kita membaik baik di Jakarta atau tempat tinggal saya di Sao Paulo, Brasil. Nah dengan kendaraan listrik yang emisinya 0 karbon maka ke depan kita berharap kondisi iklim kita akan membaik,” ujar Di Grassi.

Sekilas Formula E

Formula E, secara resmi bernama ABB FIA Formula E World Championship, adalah sebuah kejuaraan olahraga otomotif mobil kursi tunggal yang menggunakan mobil listrik.

Kejuaraan ini pertama kali digagas pada tahun 2011 di Paris oleh presiden FIA Jean Todt dan Alejandro Agag, yang juga merupakan pendiri dan kepala eksekutif dari Formula E Holdings.

Perlombaan resmi pertamanya digelar di Beijing, Tiongkok, pada bulan September 2014. Sejak tahun 2020, Formula E mendapatkan status sebagai kejuaraan dunia.

Mobil Gen3 diperkenalkan pada ePrix Monako 2022 untuk digunakan pada musim kesembilan Formula E (2022–23).

Berita Rekomendasi

Tenaga mobil diperkirakan 350 kW saat kualifikasi dan 300 kW saat balapan, dengan total kapasitas regeneratif saat mengerem 600 kW, baik roda depan (250 kW) dan belakang (350 kW).

Baterai mobil Gen3 juga akan dirancang untuk menangani "flash-charging" sampai dengan 600kW, memungkinkan adanya pit stop untuk pengisian ulang baterai untuk pertama kalinya.

Di Indonesia balapan Formula E digelar pertama kali di Sirkuit buatan Ancol, Jakarta Utara.

Jakarta untuk pertama kalinya menjadi tuan rumah Formula E atau Jakarta E-Prix pada 4 Juni 2022 lalu. Jakpro berhasil membangun sirkuit secara cepat di kawasan Ancol, Jakarta Utara dan mendapat predikat homologasi Grade 3 dari Federation Internationale de l'Automobile (FIA) .

Alberto Longo Co Founder and Chief Championship Officer Formula E menyatakan bahwa event balap Jakarta E-Prix 2022 merupakan yang tersukses sepanjang sejarah Formula E.

Jakarta pun kembali masuk dalam kalender balap Formula E 2023. Tahun ini, Jakarta akan menggelar dua kali balapan, yaitu pada 3 Juni dan 4 Juni 2023.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas