Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Apa Itu Hall of Fame BWF? Dikomentari Taufik Hidayat hingga Buatnya Diserbu Warganet Malaysia

Hall of Fame BWF adalah penghargaan diberikan oleh Federasi Bulutangkis Dunia (BWF) kepada atlet yang berprestasi dan memberikan pengaruh luar biasa.

Penulis: Arif Tio Buqi Abdulah
Editor: Facundo Chrysnha Pradipha
zoom-in Apa Itu Hall of Fame BWF? Dikomentari Taufik Hidayat hingga Buatnya Diserbu Warganet Malaysia
www.fourthofficial.com
Mantan pebulutangkis Indonesia, Taufik Hidayat (kiri) dan atlet asal Malaysia, Lee Chong Wei. - Buntut komentar soal Hall of Fame yang diberikan BWF kepada Lee Chong Wei, Instagram Taufik Hidayat digeruduk netizen penggemar bulutangkis Malaysia. Lantas apa itu sebenarnya BWF Hall of Fame? 

TRIBUNNEWS.COM - Buntut komentar soal Hall of Fame yang diberikan BWF kepada Lee Chong Wei, Instagram Taufik Hidayat digeruduk netizen penggemar bulutangkis Malaysia.

Taufik Hidayat mengatakan dia tidak begitu ambil pusing soal penghargaan yang diraih Lee Chong Wei itu.

Menurutnya, penghargaan itu tidak begitu penting baginya, karena itu hanyalah pemberian dari pihak lain.

Komentar Taufik Hidayat itu disampaikan Taufik saat berbincang di kanal YouTube JEBREEETmedia TV bersama Valentino Simanjuntak.

"Buat gue itu nggak begitu penting. Kalau gue prestasi jadi yang paling penting. Kalau prestasi itu kan ditentukan diri sendiri, kalau Hall of Fame itu kan ditentukan sama orang," kata Taufik.

"Misalkan gue ketuanya nih, gue mau kasih ke kamu, kan tinggal tulis aja dia masuk di situ. Tapi kalau prestasi kan itu yang menentukan kita sendiri, juara apa engga kan itu lewat kompetisi," sambungnya.

"Ya nggak apa-apa dia dapat penghargaan itu. Mungkin dia lebih pantas menurut BWF, karena dia yang ngasih kan. Kebetulan BWF itu berkantor di Malaysia, ya silakan saja," lanjut Taufik.

Baca juga: Taufik Hidayat Diserang Netizen Malaysia Gegara Komentari Hall of Fame yang Diraih Lee Chong Wei

Mantan pebulutangkis Indonesia, Taufik Hidayat (kiri) dan atlet asal Malaysia, Lee Chong Wei.
Mantan pebulutangkis Indonesia, Taufik Hidayat (kiri) dan atlet asal Malaysia, Lee Chong Wei. (www.fourthofficial.com)
BERITA TERKAIT

Lantas apa sebenarnya Hall of Fame BWF itu?

Secara umum, Hall of Fame adalah penghargaan individu tertinggi yang diberikan kepada seseorang atas prestasinya.

Pada Hall of Fame BWF, penghargaan diberikan oleh Federasi Bulutangkis Dunia (BWF) kepada atlet yang berprestasi dan memberikan pengaruh yang luar biasa.

Dilansir laman BWF, penghargaan Hall of Fame ini dimulai pada 1996 dengan empat mantan pebulutangkis Inggris yang menerimanya.

Keempatnya adalah S S C Dolby APD, RE, George A Thomas, Betty Uber dan Herbert A E Scheele.

Dari Indonesia sendiri, terdapat 10 nama legenda bulutangkis yang masuk dalam Hall of Fame BWF.

Terakhir atlet dari Indonesia yang meraih penghargaan itu adalah Liliyana Natsir pada Juni 2022 lalu.

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas