Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

MotoGP Jerman 2023: Taman Bermainnya Tak Lagi Ramah, Mental Marc Marquez Goyah

Mentalitas Marc Marquez goyah menyosngong balapan MotoGP Jerman 2023 hari ini di Sirkuit Sachsenring yang tak ubahnya sebagai taman bermain baginya.

Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Facundo Chrysnha Pradipha
zoom-in MotoGP Jerman 2023: Taman Bermainnya Tak Lagi Ramah, Mental Marc Marquez Goyah
AFP/JEAN-FRANCOIS MONIER
Pembalap Repsol Honda Team Spanyol Marc Marquez (kanan) bersaing di depan pembalap Repsol Honda Team Spanyol Joan Mir selama babak kualifikasi menjelang Grand Prix Moto GP Prancis, di sirkuit Bugatti di Le Mans, Prancis barat laut, pada 13 Mei 2023. (Photo by JEAN-FRANCOIS MONIER / AFP) 

"Saya tidak memiliki tekad untuk melakukan hal lebih dan mengambil risiko."

"Ketika melorot ke posisi 8, saya pikir itu sudah menjadi hasil yang realistis. Namun kemudian saya terus kehilangan posisi hingga akhirnya finis di urutan 11," sambung pembalap berjuluk The Baby Alien ini.

"Ini menjadi kali pertama saya memutuskan 'oke cukup', saatnya berpikir untuk membawa motor kembali ke garasi dengan baik," aku empunya nomor #93.

Tidak ada yang menyangsikan kualitas seorang Marc Marquez.

Dengan kondisinya sekarang, dia tetap berusaha untuk menutupi celah yang ditinggalkan RC213V. Namun kuda besi Honda tersebut memang meninggalkan banyak titik lemah, mulai dari power speed dan stabilitas ketika mengalami guncangan saat menemui bumpy.

Oleh karena itu, The Baby Alien juga tak ingin muluk-muluk mematok hasil tinggi saat balapan di Sirkuit Sachsenring yang terkenal sebagai taman bermainnya di MotoGP.

Maklum, sejak debut di kelas premier tahun 2013, Marquez menjadi pembalap dengan jumlah kemenangan terbanyak, yakni 8 kali.

Berita Rekomendasi

"Untuk hari ini, kita lihat saja nanti apakah ada sentuhan baru yang diberikan oleh tim. Namun yang pasti, saya ingin balapan dengan nyaman sepanjang 30 putaran nanti," pungkas kekasih Gemma Pinto.

Starting Grid MotoGP Jerman 2023

1. Francesco Bagnaia

2. Luca Marini

3. Jack Miller

4. Johann Zarco

5. Marco Bezzecchi

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas