Daftar Juara VNL Putri dari Tahun ke Tahun, Tim Baru Final VNL 2023 China vs Turki
Daftar juara voli VNL Putri dari tahun ke tahun Amerika Serikat yang terbanyak, Final VNL 2023 keluar juara baru Turki
Penulis: Facundo Chrysnha Pradipha
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
2. China (perak)
3. Polandia (perunggu)
Juara Baru VNL 2023
Turki juara VNL 2023 putri seusai mengalahkan China di partai final, Senin (17/7/2023).
Hasil final VNL putri 2023, Turki menggilas China setelah bertarung lewat empat set dengan skor akhir 1-3 (22-25, 25-22, 19-25, 16-25).
Vargas Melissa Teresa jadi momok bagi China lantaran tampil amat gahar sepanjang laga final tersebut.
Sejarah bagi Turki karena pada akhirnya keluar sebagai juara VNL 2023 putri sejak debut pada tahun 2018.
Baca juga: Hasil VNL 2023 Putri: Polandia Ukir Sejarah, Ratu Voli Dunia Hancur Lebur
Dengan hasil ini, maka Turki meraih medali emas, diikui oleh China yang mengamankan medali perak.
Kemudian di laga sebelumnya, Polandia meraih kemenangan atas Amerika Serikat yang mengantarkannya meraih medali perunggu.
Vargas Tampil Beringas
Pemain Opposite besutan Turki langsung nyetel dan unjuk taji sejak set pertama.
Pevoli dengan nomor punggung empat tersebut jadi senjata utama Turki untuk mencuri poin.
Tercatat sepanjang laga final antara China vs Turki, Vargas mencatatkan torehan manis.
Dia telah mengoleksi 26 poin secara keseluruhan untuk Turki.