Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Bursa Transfer Pembalap MotoGP: Demi Marc Marquez & Pedro Acosta, KTM Bajak LCR

Demi lahirkan duet maut Marc Marquez dan Pedro Acosta, KTM bakal bajak LCR gegara Dorna tak turuti buat tambah tim.

Penulis: Niken Thalia
Editor: Facundo Chrysnha Pradipha
zoom-in Bursa Transfer Pembalap MotoGP: Demi Marc Marquez & Pedro Acosta, KTM Bajak LCR
Toshifumi KITAMURA / AFP
Bursa Transfer Pembalap MotoGP: Demi Marc Marquez & Pedro Acosta, KTM Bajak LCR - Pembalap Red Bull KTM Factory Racing Afrika Selatan Brad Binder (kiri) dan pembalap Spanyol Repsol Honda Marc Marquez (kanan) mengambil tendangan sudut selama balapan MotoGP Grand Prix Jepang di Mobility Resort Motegi di Motegi, prefektur Tochigi pada 25 September 2022 . 

TRIBUNNEWS.COM - Rumor soal bursa transfer pembalap MotoGP kian mengejutkan jelang paruh musim kedua dimulai.

Baru-baru ini, KTM berniat untuk mengambil LCR dari Honda demi lahirkan duet maut untuk MotoGP musim depan.

Duet maut tersebut akan diisi oleh Marc Marquez dan Pedro Acosta yang bakal menggawangi KTM untuk musim depan.

Isu tersebut kian kencang setelah KTM tak dituruti oleh Dorna untuk menambah tim agar mereka bisa menambah line-up pembalap.

Baca juga: Marc Marquez The Real Pasien BPJS, Tatap Rekor Jumlah Kecelakaan Terbanyak di MotoGP 2023

Pebalap Honda Marc Marquez melakukan selebrasi usai finis kedua di babak kualifikasi MotoGP Italia 2023 di Sirkuit Mugello, pada 10 Juni 2023.
Pebalap Honda Marc Marquez melakukan selebrasi usai finis kedua di babak kualifikasi MotoGP Italia 2023 di Sirkuit Mugello, pada 10 Juni 2023. (Filippo MONTEFORTE/AFP)

Dirangkum dari laman Paddock-GP, di mana bos KTM, Francesco Guidotti menerangkan kalau dia ingin menambah motor menjadi enam untuk musim depan.

Hal itu dikaitkan dengan privilege yang dimiliki oleh Ducati di mana mereka memiliki delapan motor.

Dari situ bos KTM menginginkan untuk menambah motor dengan membajak LCR untuk musim depan.

Berita Rekomendasi

"Jika Ducati dapat memiliki delapan tempat, mengapa kami tidak dapat mengklaim enam tempat," kata Guidotti.

Ungkapan yang dituturkan oleh Guidotti tersebut dikaitkan dengan isu KTM akan membajak LCR dengan tujuan menambah line-up pembalap musim depan.

Ekspresi kemenangan dari Pedro Acosta, rider dari Redbull KTM Ajo ketika menjuarai Grand Prix (GP) Italia di Sirkuit Mugello.
Ekspresi kemenangan dari Pedro Acosta, rider dari Redbull KTM Ajo ketika menjuarai Grand Prix (GP) Italia di Sirkuit Mugello. (Instagram @redbull_ktm_ajo)

Baca juga: Bursa Transfer Pembalap MotoGP: Joan Mir Gabung Gresini, Marc Marquez CLBK dengan Pol Espargaro

Maklum, KTM tengah dilanda kebingungan mengingat Acosta yang ingin segera naik kelas MotoGP.

Namun KTM tak ingin merubah line-up pembalap saat ini karena dirasa sudah sempurna.

Juga ada isu soal Marquez yang ingin hengkang dari Honda setelah bos tim dengan logo sayap tunggal mengepak itu memberi restu.

Seandainya terjadi, ini adalah 'kejutan' yang dimaksud oleh Guidotti pada pernyataanya beberapa waktu lalu.

Yaitu demi bisa menampung Marquez dan Acosta secara bersamaan, KTM ingin menambah motor dengan cara membajak LCR.

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas