Dua Rival Fajar/Rian Keok di Japan Open 2023, Singgasana FajRi Kian Kokoh
Singgasana Fajar/Rian sebagai ganda putra nomor 1 dunia kian kokoh setelah dua rivalnya tumbang di Japan Open 2023.
Penulis: Niken Thalia
Editor: Dwi Setiawan
Perlu diketahui, Lee/Wang sempat memble khususnya pada tahun 2022.
Akan tetapi pada tahun 2023 ini taring dari juara Olimpiade Tokyo 2020 ini bak kembali lagi.
Baca juga: Hasil Perempat Final Japan Open 2023: Ana/Tiwi Kandas, Asa Ganda Putri Indonesia di Semifinal Ambyar
Sebab pelan tapi pasti Lee/Wang berhasil meningkatkan level permainannya dan jadi ancaman bagi jajaran pemain elite dunia.
Apabila menilik head to head, Fajar/Rian justru diunggulkan lantaran berhasil menang sebanyak empat kali dalam lima pertemuan.
Lee/Yang baru menang satu kali kala bersua dengan Fajar/Rian sejak tahun 2019.
Ditambah saat ini Fajar/Rian di atas kertas juga diunggulkan lantaran turun sebagai unggulan pertama.
Artinya ini bisa jadi modal manis bagi Fajar/Rian untuk setidaknya menyalakan harapan Fajar/Rian bisa melaju ke final lagi.
Menarik dinanti aksi dari Fajar/Rian yang akan berhadapan dengan Lee/Wang di semifinal Japan Open 2023.
Perebutan tiket final Japan Open 2023 sektor ganda putra akan berlangsung besok hari Sabtu (29/7/2023).
(Tribunnews.com/Niken)