Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Susunan Pemain Timnas Indonesia di Kejuaraan Voli Putra Asia: Boy Gantikan Rivan, Dio Tandem Baru

Berikut daftar 14 susunan pemain Timnas Indonesia arungi Kejuaraan Voli Putra Asia di Tehran, Iran mulai 18 AGustus 2023, Rivan dan Nizar absen.

Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
zoom-in Susunan Pemain Timnas Indonesia di Kejuaraan Voli Putra Asia: Boy Gantikan Rivan, Dio Tandem Baru
Instagram @pbvsi_official
Daftar 14 pemain Timnas voli putra Indonesia mengarungi Kejuaraan Voli Putra Asia bertajuk Asian Sr Mens Volleyball Championship 2023 di Tehran, mulai 18 Agustus 2023. Rivan Nurmulki dan Nizar Zulfikar absen. 

TRIBUNNEWS.COM - PBVSI telah merilis daftar 14 susunan pemain Timnas Indonesia untuk mengarungi Kejuaraan Voli Putra Asia 2023 di media sosialnya, Kamis (10/8/2023).

Kejuaraan Voli Putra Asia 2023 bertajuk Asian Sr Mens Volleyball Championship dijadwalkan berlangsung di Tehran, Iran, 18 hingga 26 Agustus.

Ada sejumlah pergantian di daftar susunan pemain Timnas voli putra Indonesia setelah absennya Rivan Nurmulki dan Nizar Zulfikar.

Rivan Nurmulki diketahui absen membela Indonesia di Kejuaraan Voli Putra Asia karena memiliki urusan pribadi. Sedangkan Nizar Zulfikar dicoret demi memberikan jam terbang bagi pemain muda.

Baca juga: Timnas Voli Putra Indonesia Sorotan Media Konfederasi Asia, Farhan Halim Cs Jadi Tajuk Utama

Pertanyaannya siapa yang menggantikan dua penggawa andalan Timnas voli putra Indonesia tersebut.

Posisi Rivan Nurmulki sebagai opposite terbilang vital karena menjadi tumpuan utama dalam penyerangan. Boy Arnez Arabi akan bergantian dengan Agil Angga Anggara memikul tugas yang ditinggalkan Rivan.

Khusus bagi Agil, ini menjadi kali kedua dia diplot sebagai opposite seperti saat tampil di SEA Games 2023 Kamboja lalu. Sedangkan bagi Boy Arnez, dipercaya sebagai opposite bak kembali ke posisi semula.

Berita Rekomendasi

Pasalnya selama membela Timnas voli putra Indonesia, Boy yang berposisi asli sebagai opposite ditransformasikan oleh Jeff Jiang Jie sebagai outside hitter.

Berpindah ke posisi setter yang menempatkan Dio Zulfikri sebagai andalan. 

Tosser Jakarta LavAni Allo Bank tersebut bakal mendapat pesaing baru yang menggantikan Nizar.

Adalah Jasen Natanael Kilanta diproyeksikan sebagai rival baru bagi Dio. Pasalnya sejak SEA Games 2019, Dio selalu bersaing dengan Nizar untuk menyegel line-up utama.

Selebihnya, Jeff Jiang Jie mengandalkan pemain yang tampil di SEA Games seperti M Malizi, Fahri Septian Putratama, Hendra Kurniawan, Farhan Halim, Hernanda Zulfi hingga Fahreza Rakha Abhinaya.

Berikut Daftar Nama Pemain Kejuaraan Voli Asia 2023:

1. Dio Zulfikri

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas