Link Live Hasil Basket Pra Kualifikasi Olimpiade Paris 2024: Indonesia vs Arab Saudi, Pantau HP
Link live hasil basket di Pra Kualifikasi Olimpiade 2024 malam ini akan menyuguhkan duel Indonesia vs Arab Saudi, Senin (14/8/2023) pukul 21.30 WIB.
Penulis: Niken Thalia
Editor: Facundo Chrysnha Pradipha
TRIBUNNEWS.COM - Link live hasil basket di Pra Kualifikasi Olimpiade 2024 malam ini akan menyuguhkan duel Indonesia vs Arab Saudi, Senin (14/8/2023).
Pertandingan melawan Arab Saudi wajib dijadikan kesempata Timnas Indonesia untuk balas dendam setelah dikalahkan India kemarin, Minggu (13/8/2023).
Kemenangan jadi pertaruhan bagi Skuad Garuda demi menjaga asa untuk menipiskan jarak dengan pemuncak klasemen yang akan bertanding pukul 21.30 WIB.
Karena sementara ini yang berada di puncak klasemen adalah Bahrain kemudian disusul oleh India.
Link Live Score Hasil Basket Timnas Indonesia vs Arab Saudi
Link Live Streaming Indonesia vs Arab Saudi
Baca juga: Jadwal Pra Kualifikasi Olimpiade Paris 2024: Timnas Basket Disambut Perubahan Format Turnamen
Indonesia sendiri untuk saat ini berada di urutan ketiga setelah upaya mereka untuk mengalahkan India ambyar.
Misi menang dari India bubar, kini mereka menatap duel melawan Arab Saudi yang diharapkan berakhir dengan hasil manis.
Jika menilik kiprah kedua tim dalam gelaran kali ini, Indonesia lebih diunggulkan karena setidaknya telah meraih kemenangan satu kali melawan Kazakhstan.
Padahal ranking Kazakhstan gap-nya cukup jauh dengan Indonesia, namun Yudha Saputera dan kolega berhasil meraih kemenangan.
Bersua dengan Arab Saudi, secara ranking Indonesia memang kalah dari tim asal Asia Barat itu.
Baca juga: Daftar 11 Pemain Timnas Basket Indonesia di Pra Kualifikasi Olimpiade 2024 Paris, MVP IBL Tak Masuk
Namun jika berbekal dari kemenangan melawan Kazakhstan, tampak mungkin bagi Indonesia untuk setidaknya kembali bermain apik.
Peran Yudha Saputera hingga Marques Bolden yang sejauh ini masih konsisten diharapkan jadi senjata utama bagi Merah Putih.
Juga ada seorang Althof Satrio dan Muhammad Arighi dengan andalan tembakan tiga angkanya.
Diharapkan mereka menunjukkan level permainan terbaik mereka agar bisa meraih kemenangan.
Dikatakan demikian lantaran dua amunisi andalan Milos Pejic itu kala berhadapan dengan India kurang tampil menawan.
Jadwal dan Hasil Timnas Basket di Pra Kualifikasi Olimpiade 2024
- 12 Agustus 2023 - Indonesia 91-82 Kazakhstan
- 13 Agustus 2023 - India 90-74 Indonesia
- 14 Agustus 2023 - Indonesia vs Arab Saudi (Pukul 21.30 WIB)
- 15 Agustus 2023 - Tidak Ada Pertandingan
- 16 Agustus 2023 - Bahrain vs Indonesia (Pukul 21.30 WIB)
- 17 Agustus 2023 - Indonesia vs Suriah (Pukul 00.00 WIB)
Daftar Pemain Indonesia di Pra Kualifikasi Olimpiade Paris 2024
1.Yudha Saputera
2.Widyanta Putra Teja
3.Antoni Erga
4.Althof Dwi Satrio
5.M Arighi
6.Reza Guntara
7.Pandu Wiguna
8.Juan Laurent
9.Kelvin Sanjaya
10.Hendrick Xavi Yonga
11. Marques Bolden
(Tribunnews.com/Niken)