Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Daftar Juara FIBA World Cup Sepanjang Masa: Amerika Serikat Digdaya, Kini Saatnya Pertegas Dominasi

Inilah daftar juara FIBA World Cup dari masa ke masa, Amerika Serikat menjadi negara yang sering menjadi kampiun. Anthony Edwards

Penulis: Isnaini Nurdianti
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
zoom-in Daftar Juara FIBA World Cup Sepanjang Masa: Amerika Serikat Digdaya, Kini Saatnya Pertegas Dominasi
Instagram resmi @fibawc
Anthony Edwards saat membela Amerika Serikat di FIBA World Cup 2023 - Inilah daftar juara FIBA World Cup dari masa ke masa, Amerika Serikat menjadi negara yang sering menjadi kampiun. 

TRIBUNNEWS.COM - Inilah daftar juara FIBA World Cup dari masa ke masa, Amerika Serikat menjadi negara yang sering menjadi kampiun.

Sejak FIBA World Cup pertama kali digelar pada 1950, Amerika Serikat telah mencatatkan namanya sebagai juara sebanyak lima kali.

Tercatat, Ameria Serikat meraih trofi juara FIBA World Cup edisi 1954, 1986, 1994, 2010, dan 2014.

Dan saat ini, gelaran FIBA World Cup 2023 tengah berlangsung di tiga negara, yakni Indonesia, Jepang, dan Filipina.

Memasuki babak putaran kedua, sebanyak 16 tim bersaing guna berebut tiket untuk lolos ke fase knock out.

Menjadi tim yang paling digdaya, harapan Amerika Serikat untuk mempertegas dominasi terbuka lebar.

Ya, Amerika Serikat menjadi salah satu tim yang lolos putaran kedua FIBA World Cup 2023.

Baca juga: Hasil FIBA World Cup 2023, Gilas Pantai Gading, Brasil Dampingi Spanyol ke Babak Kedua

Berita Rekomendasi

Di putaran kedua FIBA World Cup 2023, Amerika Serikat tergabung ke dalam Grup J bersama Amerika Serikat, Lithuania, Montenegro, dan Greece.

Sayangnya, Amerika Serikat tak bertanding di Indonesia Arena yang menjadi salah satu venue FIBA World Cup 2023, mereka bermain di Mall of Asia Arena, Manila, Filipina.

Adapun laga perdana Amerika Serikat di putaran kedua FIBA World Cup 2023 bakal melawan Montenegro, Jumat (1/9/2023).

Daftar Juara FIBA World Cup Sepanjang Masa

1950 - Argentina

1954 - Amerika Serikat

1959 - Brasil

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas