Update Hasil China Open 2023: Bagas/Fikri Bungkam Andalan India, Potensi Lawan Pram/Yere di 16 Besar
Update hasil China Open 2023, Bagas/Fikri berhasil melaju ke 16 besar setelah mengalahkan andalan India, Rankireddy/Shetty, Rabu (6/9/2023).
Penulis: Isnaini Nurdianti
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
Bagas/Fikri akhirnya bisa menutup set pertama dengan kemenagan 21-17.
Lanjut ke set kedua, pertandingan mulai berlangsung sengit.
Ada momen dimana Rankireddy/Shetty dianggap mengulur-ngulur waktu, hingga membuatnya ditegur oleh wasit.
Hal tersebut berhasil membuat konsentrasi Bagas/Fikri sedikit buyar, mereka lantas tertinggal jauh 2-11.
Tertinggal sembilan poin, Bagas/Fikri terlihat kesusuhan untuk mengejar poin Rankireddy/Shetty.
Bagas/Fikri akhirnya dipaksa bermain sampai set ketiga setelah tertinggal 11-21.
Di set ketiga, Bagas/Fikri mulai bangkit, dua poin berhasil mereka dapatkan melalui flick serve dari Bagas.
Pertandingan makin panas, rally panjang tersaji.
Berhasil unggul 11-8 di jeda set ketiga, kepercayaan diri Bagas/Fikri makin meningkat.
Tak hanya Bagas yang menawan dengan flick serve-nya, Fikri juga ciamik dalam hal melesatkan bola-bola tanggung di depan net.
Set ketiga akhirnya mampu ditutup Bagas/Fikri dengan kemenangan 21-17.
Baca juga: Update Ranking Race to Paris 2024: Tiga Wakil Indonesia Berada di Zona Hijau, Fajar/Rian Terancam
Jadwal dan Hasil China Open 2023 Hari Ini
Rabu, 6 September 2023
- Lapangan 1
Match 2 - Putri Kusuma Wardani vs Akane Yamaguchi [2/Jepang], 12-21 dan 18-21