Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Bursa Transfer Pembalap MotoGP: Kepindahan Marc Marquez & Franco Morbidelli Menanti Hasil Tes Misano

Bursa transfer pembalap MotoGP 2024 dihiasi kepindahan Marc Marquez dan Franco Morbidelli ke tim mitra Ducati, namun menunggu hasil tes Misano.

Penulis: Drajat Sugiri
zoom-in Bursa Transfer Pembalap MotoGP: Kepindahan Marc Marquez & Franco Morbidelli Menanti Hasil Tes Misano
JURE MAKOVEC / AFP
Pebalap Repsol Honda Team Spanyol Marc Marquez (Kiri) dan pebalap Monster Energy Yamaha MotoGP Italia Franco Morbidelli bersaing selama balapan sprint di trek balap Red Bull Ring di Spielberg, Austria pada 18 Agustus 2023, menjelang Grand Prix MotoGP Austria. 

TRIBUNNEWS.COM - Bursa transfer pembalap MotoGP 2024 menemui kepingan puzzle baru perihal kepindahan Marc Marquez dan Franco Morbidelli.

Teka-teki kejelasan transfer Marc Marquez dan Franco Morbidelli bakal terkuak setelah hasil tes Misano berakhir.

Merujuk kepada jadwal MotoGP 2023, tes MotoGP Misano di Sirkuit Misano, Italia berlangsung pada 11 September pekan depan.

Baca juga: Marc Marquez Butuh Bantuan Dani Pedrosa untuk Kembalikan Kejayaan Honda di MotoGP 2023

Kabar yang berkembang menyebutkan hasil tes Misano menjadi kunci saga transfer Marc Marquez yang dikaitkan dengan Pramac Ducati dan Franco Morbidelli yang mendekat ke Gresini Racing.

Ducati, KTM, bahkan Aprilia telah mengatakan "tidak" untuk meminang Marc Marquez di MotoGP 2024. Apalagi pembalap yang bersangkutan masih terikat kontrak di Honda semusim lagi.

Namun dalam pasar transfer pembalap MotoGP, berbagai kemungkinan masih bisa terjadi.

Berikut gerak bursa transfer pembalap MotoGP 2024 yang dirangkum redaksi Tribunnews dari laman MOWMAG dan YouTube pembalap MotoE Luca Savadori.

Berita Rekomendasi

1. Transfer Marc Marquez dan Morbidelli Menunggu Tes Misano

Kepindahan Franco Morbidelli ke Ducati 90 persen terealisasi untuk musim MotoGP 2024. Meskipun belum diketahui, murid tertua Valentino Rossi di akademi VR46 ini akan berlabuh ke tim yang mana.

Gresini Ducati dan Pramac Ducati menjadi opsi tim yang dapat diperkuat oleh Morbidelli setelah kontraknya di Monster Energy Yamaha tak diperpanjang.

Skenario berbeda dimiliki pembalap Honda Racing Corporation (HRC), Marc Marquez. Rider berjuluk The Baby Alien ini menyebut dirinya menghormati kontrak di pabrikan Jepang tersebut.

Namun baru-baru ini beredar kabar dari garasi tim berlogo sayap mengepak itu, kepindahan Marc Marquez di MotoGP 2024 semakin mendekati kenyataan.

Pembalap Honda Spanyol Marc Marquez melambai usai sesi kualifikasi MotoGP Moto Grand Prix de Catalunya di Sirkuit de Catalunya pada 2 September 2023 di Montmelo di pinggiran Barcelona.
Pembalap Honda Spanyol Marc Marquez melambai usai sesi kualifikasi MotoGP Moto Grand Prix de Catalunya di Sirkuit de Catalunya pada 2 September 2023 di Montmelo di pinggiran Barcelona. (LLUIS GEN / AFP)

Hanya saja ada syarat dan ketentuan berlaku. Semuanya bergantung kepada tes MotoGP Misano yang dipersiapkan untuk mengarungi musim depan.

Marc Marquez dapat bertahan di Honda, setidaknya mematuhi kontrak yang telah diteken, asal RC213V memiliki progres positif selama tes di Misano.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di

Wiki Terkait

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas