Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Hargai Kerja Jurnalis, Marc Marquez Tak Masalah Isu Transfernya Digoreng Habis-habisan

Marc Marquez tak mempermasalahkan cara kerja jurnalis yang menggoreng habis-habisan namanya di bursa transfer pembalap MotoGP 2024.

Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Dwi Setiawan
zoom-in Hargai Kerja Jurnalis, Marc Marquez Tak Masalah Isu Transfernya Digoreng Habis-habisan
MOHD RASFAN / AFP
Pembalap Repsol Honda asal Spanyol, Marc Marquez berpose setelah finis ketiga pada sesi kualifikasi kedua MotoGP di Sirkuit Internasional Sepang di Sepang pada 22 Oktober 2022. 

TRIBUNNEWS.COM - Pembalap Repsol Honda Marc Marquez memahami bagaimana cara kerja media dan jurnalis yang terus menempatkannya sebagai objek utama pada bursa transfer pembalap MotoGP 2024.

Marc Marquez mengaku tak risih dan kecewa atas isu yang terus menyeret kepindahannya dari Repsol Honda setelah musim MotoGP 2023 berakhir nanti.

Sebaliknya, pria berjuluk The Baby Alien ini menikmati segala dinamika yang terjadi di MotoGP musim ini, mulai dari kondisi timnya hingga gemerlap bursa transfer pembalap MotoGP 2024.

Baca juga: Resmi Pecco Bagnaia Comeback di MotoGP San Marino 2023, sang Juara Dunia Tatap Balapan Kandang

"Tidak, mengapa saya harus marah dengan banyaknya isu (transfer kepindahan) yang beredar. Itu sudah menjadi hal yang lumrah," buka Marc Marquez seperti yang dikutip dari Motosan.

"Jurnalis memiliki cara dan pengambilan berita masing-masing, sama seperti kami pembalap bagaimana memberikan yang terbaik kepada tim. Mereka (jurnalis) juga perlu mengambil risiko (akan sebuah isu transfer kepindahan pembalap)," sambung pembalap juara dunia MotoGP 6 kali.

Marc Marquez tak ubahnya menjadi bahan gorangan media dalam perputaran bursa transfer pembalap.

Isu kepindahan The Baby Alien dari Repsol Honda terus digoreng dan menjadi santapan 'lezat' bagi para penggemar ajang balap MotoGP.

BERITA REKOMENDASI

Maklum, tak sedikit gp mania yang menginginkan kepindahan Marquez dari Honda setelah tiga musim terakhir mengalami keterpurukan.

Apalagi Marc Marquez belum pernah pindah pabrikan sejak melakoni debutnya di kelas premier musim 2013 bersama Honda Racing Corporation (HRC).

Beragam teori cocoklogi pun disandingkan agar kepindahan Marc Marquez menjadi hal yang mungkin.

Pebalap Repsol Honda Team Spanyol Marc Marquez (Kiri) dan pebalap Monster Energy Yamaha MotoGP Italia Franco Morbidelli bersaing selama balapan sprint di trek balap Red Bull Ring di Spielberg, Austria pada 18 Agustus 2023, menjelang Grand Prix MotoGP Austria.
Pebalap Repsol Honda Team Spanyol Marc Marquez (Kiri) dan pebalap Monster Energy Yamaha MotoGP Italia Franco Morbidelli bersaing selama balapan sprint di trek balap Red Bull Ring di Spielberg, Austria pada 18 Agustus 2023, menjelang Grand Prix MotoGP Austria. (JURE MAKOVEC / AFP)

Padahal beberapa tim pabrikan seperti KTM, Ducati dan Aprilia menegaskan "tidak" dalam kondisi untuk mendatangkan Marc Marquez di musim depan.

KTM misalnya, dikaitkan dengan Marc Marquez karena pabrikan Austria ini disponsori oleh Red Bull.


Perusahaan minuman energi berbasis di Austria ini memiliki kedekatan dengan The Baby Alien, entah sebagai sponsor pribadi sang pembalap, maupun mitra dari Repsol Honda di MotoGP 2023.

Tak heran jika kemudian KTM Factorr Racing dikaitkan dengan Marquez. Realitanya, tim yang dpimpin oleh Pit Beirer ini kesulitan untuk menggaet tim baru setelah tak mendapatkan restu dari Dorna Sports. 

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas