Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Proses Homologasi Tersendat, MotoGP India 2023 Panen Kritik dari Marquez Bersaudara

Marc Marquez, Alex Marquez dan pembalap MotoGP 2023 memberikan kritik pedas kepada otoritas MotoGP India 2023 soal keamanan Sirkuit Buddh.

Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Dwi Setiawan
zoom-in Proses Homologasi Tersendat, MotoGP India 2023 Panen Kritik dari Marquez Bersaudara
Filippo MONTEFORTE/AFP
Pembalap Ducati Tim Lenovo Italia Francesco Bagnaia (kuning) berkompetisi pada Grand Prix MotoGP San Marino di Sirkuit Dunia Misano Marco-Simoncelli di Misano Adriatico pada 10 September 2023. 

Kemiringan lintasan dengan sudut positif atau ke arah luar tikungan memang lebih cocok untuk balap mobil dibandingkan balap motor. 

“Balapan di sirkuit baru tentu saja menarik, tetapi harus diingat kalau BIC adalah sirkuit F1 yang memiliki standar keamanan berbeda dengan MotoGP," pendapat Marc Marquez

"Saya melihat ada beberapa tikungan yang dekat dengan tembok, itu cukup menakutkan dan harus lebih berhati-hati,” lanjutnya. 

Komentar bernada mengkritisi persiapan ajang balap MotoGP India 2023 juga disampaikan oleh rider Gresini Ducati, Alex Marquez.

Adik Marc Marquez menyinggung soal fitur safety lintasan yang dinilai masih kurang.

"Ya, kami melihat beberapa video. Ada 2-3 tikungan yang temboknya cukup dekat," terang Alex dikutip dari laman Crash.

Salah satu solusinya mungkin dengan mengubah sudut beberapa tikungan dengan menambahkan kerbing pada permukaan lintasan, seperti yang dilakukan di tikungan terakhir Sirkuit Red Bull Ring.

Berita Rekomendasi

"Mereka melakukan pekerjaan dengan sangat baik. Tapi kita perlu melihat apakah itu cukup. Jika kami tiba di sana dan berkendara dengan aman, kamilah yang pertama ingin balapan," tambah Alex Marquez.

"Tetapi kami harus benar-benar jelas dalam hal itu. Apakah aman atau tidak. Kita akan lihat di FP1," pungkas mantan pembalap Repsol Honda.

(Tribunnews.com/Giri)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di

Wiki Terkait

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas