Jadwal Drawing Badminton Asian Games 2023 Nomor Beregu & Individu, Menanti Lawan Fajar/Rian Cs
Inilah jadwal drawing cabang olahraga badminton Asian Games 2023 nomor beregu dan individu.
Penulis: Isnaini Nurdianti
Editor: Dwi Setiawan
TRIBUNNEWS.COM - Simak jadwal drawing cabang olahraga badminton Asian Games 2023 nomor beregu dan individu.
Anggota dewan BWF asal Indonesia, Bambang Rudyanto, membocorkan terkait jadwal drawing badminton Asian Games 2023.
Melalui cuitan di akun media sosial Twitter pribadinya, @R_RB6767, Sabtu (16/9/2023), pria yang akrab disapa Koh Rudy tersebut menyampaikan jika drawing badminton nomor beregu akan berlangsung pada 27 September.
Sedangkan untuk nomor perorangan, drawing bakal dihelat pada 1 Oktober 2023.
Baca juga: Paceklik Gelar Sejak All England, Asian Games 2023 jadi Target Kebangkitan Fajar/Rian
Lebih lanjut, Koh Rudy juga membeberkan terkait penentuan poin Asian Games 2023.
Koh Rudy menyampaikan bahwa nomor beregu tak disediakan poin.
Berbeda dengan nomor individu yang disediakan poin setara dengan Super 1000.
Dengan begitu, poin yang didapat di nomor individu dapat mengatrol ranking BWF sekaligus menambah poin Race to Paris 2024.
Namun, poin yang didapat di nomor individu tak bisa dipakai di World Tour Finals.
Jadwal Drawing Badminton Asian Games 2023
Nomor Beregu: 27 September
Nomor Perorangan: 1 Oktober
Daftar Pemain Bulu Tangkis Indonesia di Asian Games 2023
Putra
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.