Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Hasil Basket Asian Games 2023: Timnas Putra Keok Lagi, Kalah 57-70 saat Bersua dengan Jepang

Hasil basket putra Asian Games 2023 hari ini Indonesia kembali menelan hasil pahit setelah kalah dari Jepang, Kamis (28/9/2023).

Penulis: Niken Thalia
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
zoom-in Hasil Basket Asian Games 2023: Timnas Putra Keok Lagi, Kalah 57-70 saat Bersua dengan Jepang
Instagram @official_timnasbasket Verified
Hasil Basket Asian Games 2023: Timnas Putra Keok Lagi, Kalah 57-70 saat Bersua dengan Jepang - Pemain Timnas Basket Indonesia, Widyanta Putra Teja ketika bertanding melawan Jepang di Asian Games 2023, Kamis (28/9/2023). 

Ulasan Jalannya Laga

Jepang menyerang begitu cepat nan efektif hingga tiga angka dari Imamura membuka kran poin.

Poin demi poin dengan mudahnya dilesakkan Jepang dan Indonesia mencoba mengimbanginya.

Permainan ngotot dan serangan efektif dari Yudha Saputera berhasil menggugah gairah Indonesia.

Skuad Garuda pelan-pelan berhasil membuka kran poin baik lewat Jerome Beane atau Vincent Kosasih.

Sayang di kuarter pertama Indonesia masih tertinggal dari Jepang dengan skor 15-21.

Lanjut kuarter kedua lagi-lagi Jepang membuka kran poin lewat Saito yang menembakkan tiga angka.

BERITA REKOMENDASI

Lanhsung dibalas oleh Widyanta Putra Teja. dengan 2 poin ciamik.

Duel sengit terjadi di kuarter kedua dan Indonesia mampu memangkas gap menjadi 25-27 di sisa 5 menit kuarter kedua.

Sama-sama main ngotot dan menekan, Indonesia terus mencoba menipiskan gap skor menjadi 34-36.

Sayang di akhir kuarter kedua Vincent cs tak mampu membalik keadaan dan tertinggal 34-38.

Selepas turun minum, Indonesia langsung menyerang poin demi poin.


Serangan cukup efektif dilakukan dan berbuah manis karena setidaknya berhasil menipiska gap skor.

Untuk kali pertama setelah Yonga melesatkan 2 poin, Indonesia memimpin dengan skor 44-43.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas