Resep Rankireddy/Shetty Segel Ranking 1 Dunia Ganda Putra, Terbukti Ampuh Lengserkan Fajar/Rian
Rankireddy/Shetty beberkan resep bisa kudeta Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto sebagai ganda putra ranking satu dunia.
Penulis: Isnaini Nurdianti
Editor: Facundo Chrysnha Pradipha

"Sejak ia datang ke dalam kehidupan kami, ia telah membuat perubahan yang sangat positif dan kami berhutang kemajuan yang konsisten kepadanya," tambah Rankireddy.
Sayangnya, Rankireddy/Shetty gagal melanjutkan tongkat estafet juara di Denmark Open 2023 yang kini tengah berlangsung.
Pasalnya, Rankireddy/Shetty memutuskan mundur dari Denmark Open 2023 akibat cedera bahu.
Kiprah Rankireddy/Shetty di 2023
- Malaysia Open 2023 (Semifinal)
- India Open 2023 (16 Besar)
- All England 2023 (16 Besar)
- Swiss Open 2023 (Juara)
- Spain Masters 2023 (32 Besar)
- Badminton Asia Championships 2023 (Juara)
- Thailand Open 2023 (16 Besar)
- Singapore Open 2023 (32 Besar)
- Indonesia Open 2023 (Juara)
- Korea Open 2023 (Juara)
- Japan Open 2023 (Perempat Final)
- Kejuaraan Dunia BWF 2023 (Perempat Final)
- China Open 2023 (32 Besar)
- Asian Games 2023 (Juara)
Baca juga: Kudeta Fajar/Rian dari Ranking 1 Dunia, Ini Sederet Rekor yang Dipecahkan Rankireddy/Shetty
Update Ranking 10 Besar BWF Sektor Ganda Putra
1. Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty (India) - 92.411 poin
2. Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (Indonesia) - 90.129 poin
3. Liang Wei Keng/Wang Chang (China) - 89.991 poin
4. Aaron Chia/Soh Wooi Yik (Malaysia) - 84.864 poin
. Kang Min-hyuk/Seo Seung-jae (Korea Selatan) - 83.155 poin
6. Takuro Hoki/Yugo Kobayashi (Jepang) - 79.421 poin
7. Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen (Denmark) - 75.759 poin
8. Liu Yu Chen/Ou Xuan Yi (China) - 75.758 poin
9. Ong Yew Sin/Teo Ee Yi (Malaysia) - 71.700 poin
10. Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (Indonesia) - 68.150 poin
(Tribunnews.com/Isnaini)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.