Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Sprint Race MotoGP Australia 2023 Batal Gegara Cuaca Buruk, Pecco Bagnaia Tetap Nyaman di Puncak

Sprint race MotoGP Australia 2023 dibatalkan gegara cuaca buruk, Pecco Bagnaia tetap nyaman di puncak klasemen MotoGP 2023.

Penulis: Niken Thalia
Editor: Facundo Chrysnha Pradipha
zoom-in Sprint Race MotoGP Australia 2023 Batal Gegara Cuaca Buruk, Pecco Bagnaia Tetap Nyaman di Puncak
Tim Ducati Lenovo
Sprint Race MotoGP Australia 2023 Batal Gegara Cuaca Buruk, Pecco Bagnaia Tetap Nyaman di Puncak - Francesco Bagnaia dari tim Ducati Lenovo Team meraih posisi runner-up di balapan MotoGP Australia yang berlangsung di Philip Island hari ini, Sabtu 21 Oktober 2023. 

Gap 27 poin dengan Jorge Martin tampaknya sudah cukup untuk menatap gelaran balap di Thailand pekan depan.

Walau demikian Bagnaia tetap mewaspadai kejaran Martin mengingat rivalnya masih punya konsistensi tinggi.

Terlihat dari balapan di Australia yang mana Martin memimpin balapan sejak awal.

Pembalap Tim Ducati Lenovo Francesco Bagnaia (kanan) berjabat tangan dengan pebalap Prima Pramac Racing Jorge Martin saat jumpa pers jelang Grand Prix MotoGP Indonesia di Sirkuit Internasional Mandalika di Kuta Mandalika, Lombok Tengah, pada 12 Oktober 2023 .
Pembalap Tim Ducati Lenovo Francesco Bagnaia (kanan) berjabat tangan dengan pebalap Prima Pramac Racing Jorge Martin saat jumpa pers jelang Grand Prix MotoGP Indonesia di Sirkuit Internasional Mandalika di Kuta Mandalika, Lombok Tengah, pada 12 Oktober 2023 . (Sonny TUMBELAKA / AFP)

Hanya saja nasib apes menimpa Martin ketika dia kehabisan ban di lap terakhir.

Walhasil Johann Zarco hingga Bagnaia berhasil melakukan overtake di putaran akhir.

Johann Zarco berhasil meraih kemenangan pertamanya di kelas MotoGP.

Sedangkan Bagnaia berhasil menjauhi kejaran Martin usai naik podium kedua.

Berita Rekomendasi

Klasemen MotoGP 2023 Terbaru

1. Francesco Bagnaia - 366 poin

2. Jorge Martin - 339 poin

3. Marco Bezzecchi - 293 poin

4. Brad Binder - 224 poin

5. Johann Zarco - 185 poin

6. Aleix Espargaro - 185 poin

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas