3 Kelakuan Suporter Indonesia yang Diprotes Fans Voli Korea, Dukung Megawati Hangestri jadi Bumerang
Tiga kelakuan suporter Indonesia yang mendapat kritikan dari penggemar voli Korea Selatan, niat mau mendukung Megawati Hangestri malah jadi bumerang.
Penulis: Isnaini Nurdianti
Editor: Dwi Setiawan
TRIBUNNEWS.COM - Inilah tiga kelakuan suporter Indonesia yang mendapat kritikan dari penggemar voli Korea Selatan.
Diketahui, suporter Indonesia dikritik lantaran aksi berlebihan saat mendukung Megawati Hangestri Pertiwi saat membela Daejeon Jung Kwan Jang Red Sparks di Liga Voli Korea 2023/2024.
Terbaru, suporter Indonesia mendapat kritikan saat melihat langsung aksi Megawati bersama Red Sparks saat bertanding melawan Gwangju AI Peppers, Minggu (5/11/2023).
Dalam laga tersebut, suporter Indonesia dianggap berlebihan bahkan sampai merugikan tim AI Peppers.
Baca juga: Efek Megawati Hangestri, Followers Instagram Red Sparks Naik 3x Lipat, Tertinggi di Liga Voli Korea
Salah satu media Korea Selatan, Naver, mengaku jika mendapat email dari seorang informan, Senin (6/11/2023).
Dalam email tersebut, seorang informan melaporkan beberapa aksi suporter Indonesia yang dianggapnya berlebihan.
"Pada 6 November seorang informan yang mengirimkan email ke kami berkata 'Saya ingin melaporkan perilaku berlebihan dari fans Indonesia'," tulis Naver.
Melalui berita yang Naver rilis, diketahui bahwa ada tiga aksi suporter Indonesia yang menjadi bahan kritikan penggemar voli Korea Selatan.
Berikut rinciannya:
1. Penggunaan Senter dari HP
Pertama, informan tersebut melaporkan bahwa ada beberapa suporetr Indonesia yang terlihat menggunakan senter dari telepon genggamnya saat pertandingan berlangsung.
Suporter Indonesia mengarahkan senternya ke para penggawa AI Peppers yang mempengaruhi konsentrasi pemain.
"Beberapa fans Indonesia menggunakan senter ponsel untuk mengganggu tim AI Peppers," tambah Naver.
2. Membawa Barang Berbau Politik