Daftar Nominasi BWF Player of the Year Awards 2023, Nama Gregoria Mariska Tak Masuk
Tidak ada nama Fajar/Rian, Jonatan Christie ataupun bahkan Gregoria Mariska Tunjung dalam nominasi penghargaan BWF 2023.
Penulis: Arif Tio Buqi Abdulah
Editor: Endra Kurniawan
TRIBUNNEWS.COM - Daftar nominasi pemain bulutangkis yang berpeluang mendapatkan penghargaan BWF Player of the Year Awards 2023 ini telah diumumkan.
Ada beberapa kategori, yakni pemain terbaik untuk putra dan putri, lalu pasangan terbaik, pemain yang paling berkembang serta penghargaan untuk para badminton.
Tidak ada nama Fajar/Rian, Jonatan Christie ataupun bahkan Gregoria Mariska Tunjung dalam nominasi dari BWF itu.
Nama yang terakhir disebut, yakni Gregoria, selama ini menjadi atlet Indonesia yang digadang-gadang bakal masuk masuk dalam nominasi pemain paling berkembang di 2023.
Keberhasilannya memenangi Spain Masters Super 300, runner up Malaysia Masters Super 300, dan terakhir memenangi Japan Masters Super 500 menjadi alasan namanya bakal tembus BWF Player of the Year Awards 2023.
Kemenangan Jorji (sapaan akrab Gregoria) di Japan Masters 2023 pada hari Minggu kemarin, bahkan membuat dirinya mencatatkan sejarah sebagai prestasi tertinggi bagi tunggal putri di ajang turnamen BWF super series.
Sayangnya, kesuksesan Jorji ini ternyata masih belum membuat namanya masuk dalam nominasi pemain yang meraih penghargaan dari BWF.
Baca juga: Juara di Kumamoto Japan Masters 2023, Gregoria: Tidak Bisa Diungkapkan dengan Kata-kata
Untuk pemain terbaik putra, tiga atlet yang masuk nominasi yakni Viktor Axelsen (Denmark), Seo Seung Jae (Korea Selatan), dan Kunlavut Vitidrsan (Thailand).
Axelsen telah memenangkan enam gelar dalam periode penilaian, termasuk tiga gelar Super 1000 dan Final Tur Dunia 2022 dan posisinya sebagai ranking satu tunggal putra dunia tak tergoyahkan.
Adapun Seo Seung Jae, mencatatkan sejarah sebagai pemain pria pertama dalam 24 tahun yang meraih dua gelar di Kejuaraan Dunia WBF.
Ia memenangkan gelar di ganda putra bersama Kang Min-hyuk, lalu di ganda campuran bersam Chae Yoo-jung.
Sedangkan Kunlavut Vitidrsan menjadi pemain Thailand pertama yang memenangkan mahkota tunggal putra Kejuaraan Dunia BWF.
Performanya cukup stabil sepanjang 2023 ini dan puncaknya pada gelar juara dunia. Ia menunjukkan bahwa pada usia 22 tahun, dia memimpin jalan bagi generasi berikutnya untuk Thailand.
Sedangkan untuk nominasi pemain terbaik wanita BWF tahun ini, diisi oleh tiga pemain yang kini menempati tiga besar ranking dunia.