Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Hasil Lengkap China Masters 2023: Ginting & Fajar/Rian Bersinar, Indonesia Punya 9 Wakil di 16 Besar

Hasil lengkap 32 besar China Masters 2023 yang telah merampungkan seluruh pertandingannya hari ini, Rabu (22/11/2023).

Penulis: Isnaini Nurdianti
Editor: Drajat Sugiri
zoom-in Hasil Lengkap China Masters 2023: Ginting & Fajar/Rian Bersinar, Indonesia Punya 9 Wakil di 16 Besar
TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN
Pasangan pebulu tangkis ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto berpose untuk difoto usai mengalahkan pasangan pebulu tangkis ganda putra Denmark, Jeppe Bay/Lasse Molhede dalam babak 32 besar Kapal Api Group Indonesia Open 2023 di Istora Senayan, Jakarta, Selasa (13/6/2023). Hasil lengkap 32 besar China Masters 2023 yang telah merampungkan seluruh pertandingannya hari ini, Rabu (22/11/2023). TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN 

TRIBUNNEWS.COM - Hasil lengkap 32 besar China Masters 2023 yang telah merampungkan seluruh pertandingannya hari ini, Rabu (22/11/2023).

Dari delapan wakil Indonesia yang telah bertanding hari ini, empat di antaranya berhasil menorehkan kemenangan sekaligus memastikan diri lolos 16 besar China Masters 2023, ada Anthony Sinisuka Ginting hingga Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.

Tampil menawan, Ginting berhasil mengalahkan utusan Singapura, Loh Kean Yew, 15-21, 19-21.

Sedangkan Fajar/Rian sukses memulangkan wakil Jepang, Keiichiro Matsui/Yoshinori Takeuchi,  22-20,  21-19, dalam tempo 49 menit.

Baca juga: Update Hasil China Masters 2023: Lewati Tikungan Tajam, The Daddies Jumpa Bocil Kematian di 16 Besar

Pebulu tangkis Ganda Campuran Indonesia Praveen Jordan dan Melati Daeva Oktavianti mengembalikan kok kearah pebulu tangkis India Ishaan Bhatnagar dan Tanisha Castro pada babak 32 besar Indonesia Masters di Istora Senayan, Jakarta, Rabu (8/6/2022). Pada pertandingan tersebut Praveen Jordan dan Melati Daeva Oktavianti menang dengan skor 21-14, 16-21 dan 21-12. TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN
Pebulu tangkis Ganda Campuran Indonesia Praveen Jordan dan Melati Daeva Oktavianti mengembalikan kok kearah pebulu tangkis India Ishaan Bhatnagar dan Tanisha Castro pada babak 32 besar Indonesia Masters di Istora Senayan, Jakarta, Rabu (8/6/2022). Hasil lengkap 32 besar China Masters 2023 yang telah merampungkan seluruh pertandingannya hari ini, Rabu (22/11/2023). (TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN)

Sayangnya, kemenangan gagal diikuti pasangan ganda campuran Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti.

Tampil di laga terakhir, Praveen/Melati harus mengakui keunggulan wakil Jepang, Yuki KanekoMisaki Matsutomo, dengan skor akhir 11-21 dan 13-21.

Sebelumnya, lima wakil Indonesia telah lebih dulu menyegel tiket 16 besar China Masters 2023 setelah berhasil menorehkan kemenangan di hari pertama, Selasa (21/11/2023).

Berita Rekomendasi

Menariknya, dua wakil Indonesia melaju mulus ke 16 besar China Masters 2023 berkat kemenangan WO, yakni Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti dan Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan.

Praktis, kini Indonesia mempunyai sembilan wakil yang akan berjuang di 16 besar China Masters 2023 besok, Kamis (23/11/2023).

Hasil Lengkap Wakil Indonesia di 32 Besar China Masters 2023

Rabu (22/11/2023)

(XD): Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti (Indonesia) vs Yuki KanekoMisaki Matsutomo (Jepang), 11-21, 13-21

(MD): Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (Indonesia) vs Christo Popov/Toma Junior Popov (Prancis), 21-11, 21-19

(MS): Zhao Jun Peng (China) vs Chico Aura Dwi Wardoyo (Indonesia), 21-10, 21-8

(XD): Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati (Indonesia) vs Feng Yan Zhe/Huang Dong Ping (China), 17-21, 16-21

(MD): Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri (Indonesia) vs Liu Yu Chen/Ou Xuan Yi (China), 18-21, 17-21

(WS): Gregoria Mariska Tunjung (Indonesia) vs Busanan Ongbamrungphan (Thailand), 21-16, 21-10

(MS): Loh Kean Yew (Singapura) vs Anthony Sinisuka Ginting (Indonesia), 15-21, 19-21

(MD): Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (Indonesia) vs Keiichiro Matsui/Yoshinori Takeuchi (Jepang),  22-20,  21-19

Selasa (22/11/2023)

(MD): Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin (Indonesia) vs Lucas Corvee/Ronan (Prancis), 21-14 dan 21-13

(XD): Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari (Indonesia) vs Chen Tang Jie/Toh Ee Wei (Malaysia), 21-18, 21-18

(WD): Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti (Indonesia) vs Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi (Indonesia), Walkover

(MD): Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan (Indonesia)  vs Takuro Hoki/Yugo Kobayashi (Jepang), Walkover

(XD): Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja (Indonesia) vs Supak Jomkoh/Supissara Paewsampran (Thailand), 13-21, 21-17, 21-16

Keterangan

MS: Tunggal Putra

WS: Tunggal Putri

MD: Ganda Putra

WD: Ganda Putri

XD: Ganda Campuran

Baca juga: Hasil China Masters 2023: Rehan/Lisa KO di Tangan Unggulan Ketiga, Tren Negatif Gagal Terhenti

Kiprah Wakil Indonesia di China Masters

Dalam data BWF, belum banyak wakil Indonesia yang mampu meraih gelar juara China Masters.

Sejak pertama kali dihelat tahun 2005, baru ada empat wakil Indonesia yang mampu naik podium juara turnamen BWF World Tour Super 750 ini.

Mereka adalah Liliyana Natsir/Vita Marissa (2007), Markis Kido/Hendra Setiawan (2008), Sony Dwi Kuncoro (2008), Marcus Fernaldi Gideon Kevin Sanjaya Sukamuljo (2018 dan 2019).

Selebihnya, para wakil tuan rumah yang mendominasi perolehan juara China Masters.

Daftar wakil Indonesia yang pernah juara China Masters:

Ganda putri:
Liliyana Natsir/Vita Marissa(2007)

Ganda putra:
Markis Kido/Hendra Setiawan (2008)
Marcus Fernaldi Gideon Kevin Sanjaya Sukamuljo (2018 dan 2019)

Tunggal putra:
Sony Dwi Kuncoro (2008)

(Tribunnews.com/Isnaini)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas