Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Live Score Hasil China Masters 2023: Fajar/Rian Main, Ginting vs Jagoan Singapura Jam 08.00 WIB

Link live score hasil China Masters 2023 mulai pukul 08.00 WIB, Fajar/Rian main, Ginting main lawan jagoan Singapura.

Penulis: Niken Thalia
Editor: Dwi Setiawan
zoom-in Live Score Hasil China Masters 2023: Fajar/Rian Main, Ginting vs Jagoan Singapura Jam 08.00 WIB
TOSHIFUMI KITAMURA / AFP
Live Score Hasil China Masters 2023: Fajar/Rian Main, Ginting vs Jagoan Singapura Jam 08.00 WIB - Fajar Alfian dan Muhammad Rian Ardianto melawan Lee Yang dan Wang Chi-Lin dari Taiwan di semifinal Jepang Open di Tokyo pada 29 Juli 2023. 

TRIBUNNEWS.COM - Live score hasil China Masters 2023 babak 32 besar hari ini menampilkan wakil-wakil andalan Indonesia, Rabu (22/11/2023).

Mulai dari Anthony Ginting, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, hingga Gregoria Mariska Tunjung yang main kali ini.

Tiga wakil andalan Merah-Putih itu akan melakoni laga mulai pukul 08.00 WIB.

Badminton Lovers dapat menyaksikan dan mengawal penggawa Merah Putih lewat live score.

Baca juga: Daftar Nominasi BWF Player of the Year Awards 2023, Nama Gregoria Mariska Tak Masuk

Gregoria Mariska Tunjung dari Indonesia kembali melawan Akane Yamaguchi dari Jepang pada pertandingan semifinal tunggal putri mereka di turnamen Bulu Tangkis Hong Kong Open 2023 di Hong Kong pada 16 September 2023.
Gregoria Mariska Tunjung dari Indonesia kembali melawan Akane Yamaguchi dari Jepang pada pertandingan semifinal tunggal putri mereka di turnamen Bulu Tangkis Hong Kong Open 2023 di Hong Kong pada 16 September 2023. (PETER TAMAN / AFP)

Gregoria atau yang akrab disapa dengan Jorji ini akan berhadapan dengan Busanan Ongbamrungphan (Thailand).

Secara matematis, tak ada pengaruh banyak jika Jorji tersingkir di babak pertama.

Sebab kekasih Mikha Angelo itu sudah memastikan tiket ke BWF World Tour Finals 2023.

Berita Rekomendasi

Hanya saja, setidaknya dengan modal apik juara Kumamoto Masters 2023, Jorji bisa melesat jauh.

Terlepas dari sudah lolos, raihan poin Jorji bisa digunakan untuk menambah pundi-pundi ke Olimpiade.

Pasalnya mengingat China Masters 2023 juga turnamen berlabel super 750.

Ganda putra Indonesia Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto kala bertanding di babak 32 besar Hong Kong Open 2023, Selasa (12/9/2023).
Ganda putra Indonesia Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto kala bertanding di babak 32 besar Hong Kong Open 2023, Selasa (12/9/2023). (PBSI)

Dari kubu lainnya andalan unggulan utama Fajar/Rian dan Ginting yang wajib melaju jauh.

Dikatakn demikian lantaran keduanya menorehkan hasil minor dalam beberapa turnamen terakhir.


Ginting di Kumamoto Masters 2023 harus keok di babak pertama.

Kala itu Ginting dikalahkan oleh titisan Lin Dan, Weng Hong Yang di babak 32 besar.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas