Klasemen Akhir Liga Voli Korea Putaran II: Red Sparks Segel Peringkat 4, Megawati Hangestri 276 Poin
Klasemen akhir Liga Voli Korea Selatan 2023/2024 Putaran II yang telah menyelesaikan seluruh pertandingannya kemarin, Jumat (1/12/2023).
Penulis: Isnaini Nurdianti
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
TRIBUNNEWS.COM - Klasemen akhir Liga Voli Korea Selatan 2023/2024 Putaran II yang telah menyelesaikan seluruh pertandingannya kemarin, Jumat (1/12/2023).
Klub yang dibela Megawati Hangestri Pertiwi, Daejeon Jung Kwan Jang Red Sparks, finish di urutan empat klasemen Liga Voli Korea Selatan 2023/2024.
Berada di urutan empat klasemen Liga Voli Korea Selatan 2023/2024, Red Sparks mengemas 16 poin.
Dari total enam pertandingan yang dimainkan, Red Sparks hanya bisa meraih satu kemenangan dan sisanya menelan kekalahan.
Baca juga: Jadwal Siaran Langsung Final Four Livoli Divisi Utama 2023 Hari Ini: Pasundan vs LavAni Live Moji TV
Ya, performa Red Sparks di putaran kedua ini memang bisa dikatakan menurun jika dibandingkan dengan putaran pertama.
Megawati cs justru turun peringkat, mengingat pada putaran pertama lalu Red Sparks mampu menyegal peringkat tiga, sengan rincian, empat kemenangan diraih dan hanya kalah dua kali.
Di sisi lain, Megawati berada di urutan lima dalam daftar top skor Liga Voli Korea Selatan 2023/2024.
Pevoli berjuluk Megatron tersebut berada di peringkat lima dengan mencatatkan 276 poin.
Berkaca dari hasil minor yang ditorehkan Red Sparks di putaran kedua ini, tentu Megawati cs diharapkan bangkit guna tak melorot ke papan bawah.
Putaran ketiga yang sudah di depan mata harus menjadi momentum kebangkitan Red Sparks.
Adapun putaran ketiga Liga Voli Korea Selatan 2023/2024 bakal berlangsung mulai hari ini, Sabtu (2/11/2023).
Red Sparks bakal memulai kiprahnya di putaran ketiga Liga Voli Korea Selatan 2023/2024 melawan Hwaseong IBK Altos, Sabtu (2/11/2023), pada pukul 14.00 WIB.
1. Incheon Heungkuk Life Pink Spiders - 30 poin
2. Suwon Hyundai E&C Hillstate - 26 poin