Tak Punya Kekuatan Bikin Gempa Bumi, Marc Marquez Meminta Ducati Jangan Panik
Marc Marquez minta para pembalap dan kru Ducati Lenovo tak perlu panik karena dirinya tak miliki kekuatan untuk membuat gempa bumi di MotoGP 2024.
Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
TRIBUNNEWS.COM - Pembalap anyar Gresini Racing, Marc Marquez, memberikan pesan wanti-wanti kepada pembalap Ducati, termasuk Francesco Bagnaia dan Enea Bastianini.
Marc Marquez yakin, dirinya tak akan membuat kegaduhan dan kekecauan di tim Ducati, entah itu pabrikan maupun satelit untuk musim MotoGP 2024.
Menurut Marquez, Ducati memiliki pembalap yang tak kalah tangguh, dan utamanya lebih muda darinya.
Baca juga: Motor Idaman Marquez Hadir di MotoGP 2024, Honda Nyesel Tak Kenalkan ke Baby Alien sejak Tes Misano
Sejak Marquez menyatakan kepindahannya ke Gresini Racing, General Manager Ducati Corse, Gigi Dall'Igna, dan sang Sporting Director, Paolo Ciabatti, berkali-kali menunjukkan sikap dingin dengan menyatakan bahwa mereka tak menginginkan kedatangan Marquez.
Mereka juga berkali-kali menegaskan kedatangan Marquez ke pihak mereka bukanlah berdasarkan keputusan Ducati, melainkan merupakan keputusan mandiri dari Gresini.
Dall'Igna dan Ciabatti bahkan tak segan menyatakan bahwa Marquez bisa mengacaukan harmoni di antara tim-tim Ducati.
Menariknya, Marc Marquez justru menyebut Ducati seharusnya tak perlu cemas.
Pasalnya, mereka digawangi para rider muda kuat, seperti Pecco Bagnaia, Jorge Martin, dan Marco Bezzecchi, yang berebut gelar musim ini. Sementara itu, ia sendiri sudah tak lagi muda.
"Saya tak merasa akan menciptakan 'gempa bumi'. Martin, Bagnaia, dan Bezzecchi adalah para rider yang sangat kuat dan masih muda," buka rider berjuluk The Baby Alien, dikutip dari laman Sky Sport Italia.
"Dalam olahraga, tak seorang pun abadi. Akan ada harinya Anda mengalami penurunan dan para rider muda akan menyingkirkan Anda. Ini proses alami," ujarnya.
Di lain sisi, meski sadar dirinya tak lagi muda, Marquez masih ingin balapan di MotoGP.
Ia yakin takkan bisa melakukannya jika bertahan di Honda, yang jelas bakal butuh waktu lebih lama untuk memperbaiki performa motornya. Meski begitu, ia juga yakin bakal butuh waktu adaptasi di Ducati.
"Untuk bersaing, saya harus mengerahkan 100 persen demi memperpanjang karier saya. Saya memang meraih banyak kemenangan, tetapi saya belum menang lagi dalam dua tahun."
"Saya juga tak yakin akan naik motor itu dan langsung cepat. Pasalnya, saya naik motor yang sama selama 11 tahun, meski Ducati jadi juara," tegasnya.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.