Jadwal Tanding Megawati Hangestri di Laga All Star Liga Voli Korea, Bakal Duet dengan sang Idola
Megawati Hangestri yang kini membela Red Sparks akan melakoni laga All Star Liga Voli Korea Selatan 2023/2024 pada 27 Januari tahun depan.
Penulis: Isnaini Nurdianti
Editor: Facundo Chrysnha Pradipha
TRIBUNNEWS.COM - Megawati Hangestri Pertiwi yang kini membela Daejeon Jungkwanjang Red Sparks terpilih untuk melakoni laga All Star Liga Voli Korea Selatan 2023/2024.
Adapun untuk jadwalnya, Megawati akan tampil di laga All Star Liga Voli Korea Selatan 2023/2024 pada 27 Januari tahun depan.
Berlangsung di Samsan World Gymnasium, Incheon, Megawati bakal beraksi di laga All Star Liga Voli Korea Selatan 2023/2024 bersama para pemain bintang lainnya.
Baca juga: Jadwal Debut Farhan Halim Bersama Nakhon Ratchasima di Liga Voli Thailand, Langsung Disambut Anurak
Diketahui, laga All Star memang menjadi agenda rutin yang diinisiasi oleh Federasi Bola Voli Korea Selatan (KOVO).
Untuk pemain yang berhak bertanding di laga All Star Liga Voli Korea Selatan 2023/2024 ditentukan melalui sistem voting dan rekomendasi tim ahli.
Sedangkan untuk Megawati, ia terpilih masuk tim All Star Liga Voli Korea Selatan 2023/2024 berdasarkan rekomendasi tim ahli.
Sementara itu, Kim Yeon-kyung yang membela Incheon Heungkuk Life Pink Spiders menjadi pemain dengan suara terbanyak .
Dalam sistem voting yang telah dilakukan, Kim Yeon-kyung meraih suara mencapai 39.813 suara.
Soal pembagian tim, para pemain yang terpilih akan dibagi ke dalam dua kubu, berkaca dari hasil pencapaian musim lalu.
K-Stars berisikan pemain-pemain dari tim peringkat 1, 3, dan 5.
Sedangkan V-Stars diperkuat pemain yang berasal dari tim peringkat 2, 4, 6, dan 7.
Menariknya, Megawati dipastikan bakal berduet dengan Kim Yeon-kyung selaku sang idola.
Ya, Megawati diketahui sangat mengidolakan Kim Yeon-kyung.
Pevoli asal Jember itu bahkan pernah meminta foto bersama dengan Kim Yeon-kyung saat Asian Games 2018 yang kala itu digelar di Jakarta.