Daftar Pemain Mundur dari Malaysia Open 2024: Termasuk Carolina Marin, Indonesia Paling Banyak
Sejumlah pebulu tangkis memutuskan mundur dari Malaysia Open 2024 yang sejatinya bakal melakoni pertandingan hari ini, Selasa (9/1/2024).
Penulis: Isnaini Nurdianti
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
TRIBUNNEWS.COM - Sejumlah pebulu tangkis memutuskan mundur dari Malaysia Open 2024 yang sejatinya bakal melakoni pertandingan hari ini, Selasa (9/1/2024).
Malaysia Open 2024 merupakan turnamen BWF World Tour Super 1000 sekaligus menjadi pembuka musim ini.
Menjadi salah satu ajang BWF World Tour bergengsi, sejumlah pebulu tangkis dari penjuru dunia siap unjuk gigi di Malaysia Open 2024.
Sayangnya, sebanyak 10 pebulu tangkis justru batal beraksi di Malaysia Open 2024.
Sebut saja pebulu tangkis tunggal putri asal Spanyol, Carolina Marin.
Dikutip dari ESPN, peraih medali emas Olimpiade 2016 tersebut diketahui tengah dilanda sakit.
Hal itulah yang menjadi penyebab Marin menarik diri dari Malaysia Open 2024.
Baca juga: Chico Aura Mundur dari Malaysia Open 2024, Pelatih Ungkap Alasannya
Dengan mundurnya Marin, maka kini posisinya digantikan oleh tunggal putri India, Akarshi Kashyap.
Tak hanya itu, Indonesia menjadi negara dengan wakil terbanyak yang memutuskan mundur dari Malaysia Open 2024.
Terbaru, Chico Aura Dwi Wardoyo batal tampil di Malaysia Open 2024 lantaran mengalami sakit pinggang.
Sebelumnya, dua pasangan ganda putri telah lebih dulu menyatakan mundur dari Malaysia Open 2024, yakni Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti dan Ribka Sugiarto/Lanny Tria Mayasari.
Apriyani masih fokus pemulihan cederanya, sedangkan Ribka mengalami sakit.
Baca juga: Malaysia Open 2024 Jadi Panggung Comeback Akane Yamaguchi, Rival Gregoria Tak Pasang Target Juara
Daftar Pemain yang Mundur dari Malaysia Open 2024
Tunggal Putra:
- Chico Aura Dwi Wardoyo (Indonesia)
Tunggal Putri:
- Pornpawee Chocuwong (Thailand)
- Carolina Marin (Spanyol)
- Nozomi Okuhara (Jepang)
- Kim Ga Eun (Korea Selatan)